Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ada Indikasi Ganjar Pranowo Bukan Pilihan PDIP: Terlihat Tak Ada Komentar Miring dari Petinggi Soal

Ada Indikasi Ganjar Pranowo Bukan Pilihan PDIP: Terlihat Tak Ada Komentar Miring dari Petinggi Soal Kredit Foto: Instagram/Ganjar Pranowo
Warta Ekonomi -

Deklarasi Puan Maharani for President 2024 yang menggema di Semarang, Jawa Tengah, menjadi kode keras bahwa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) lebih memilih putri Megawati Soekarnoputri itu daripada Ganjar Pranowo.

"Indikasi ini terlihat dengan tidak adanya komentar miring dari DPD PDIP Jawa Tengah dan petinggi DPP PDIP terhadap deklarasi sukarelawan Puan di Semarang dan di tempat lain," kata pengamat komunikasi politik Jamiluddin Ritonga sebagaimana dikutip dari JPNN.com.

Baca Juga: Ganjar Pranowo The Next Jokowi, Nggak Ada Urusan Tuh dengan PDIP 

Menurutnya, deklarasi Puan for President 2024 di Semarang juga mengindikasikan bahwa Ganjar bukan satu-satunya yang didukung warga ibu kota Jateng itu di Pilpres 2024. Dia menilai deklarasi itu juga memperlihatkan bahwa Puan mendapat tempat di sebagian warga Semarang.

"Puan tampaknya ingin mengatakan kalau dirinya kuat di darat Jawa Tengah, bukan seperti Ganjar yang hanya dominan di media sosial," ujarnya.

Oleh karena itu, Jamiluddin menyarankan Ganjar sebaiknya tidak lagi berharap akan diusung PDIP pada Pilpres 2024.

"Ganjar kalau tetap ingin menjadi capres sebaiknya mencari partai lain yang berpeluang mau mengusungnya," tuturnya.

Meski demikian, lanjut Jamiluddin, apabila Ganjar memang tidak pernah berniat menjadi capres, sebaiknya gubernur Jawa Tengah itu segera memberikan dukungan kepada Puan.

"Kalau ini dilakukan Ganjar maka tudingan miring selama ini oleh sebagian petinggi DPP PDIP akan pupus seketika," katanya.

Jamiluddin menegaskan Ganjar Pranowo saat ini punya dua pilihan. "Ingin tetap di PDIP dengan mendukung Puan jadi capres atau mundur dari PDIP dengan mendeklarasikan dirinya menjadi capres," ucap Jamiluddin.

Sebelumnya, deklarasi dukungan elite PDIP Puan Maharani sebagai capres 2024 di Kota Semarang, Jawa Tengah. Para pendukung menilai Puan sebagai sosok yang cocok menjadi ratu adil. Selain Deklarasi Puan For President 2024, dilakukan juga pelantikan pengurus DPD Generasi Muda Pejuang Nusantara (Gema Puan) Kota Semarang.

Baca Juga: Bambang Pacul Singgung Relawan Puan Maharani: Saya Nggak Kenal

Ketua Umum Gema Puan Ridwan mengatakan organisasi ini memang bertujuan untuk mendukung Puan Maharani maju di Pilpres 2024.

"Gema Puan ini ingin beri keyakinan ke Bu Mega bahwa jangan takut digertak dengan alasan elektabilitas," kata Ridwan usai acara di Semarang, Minggu (31/10/2021).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: