Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wacana Golkar 'Tikung' Ganjar Pranowo, Pengamat: Biasalah, Gimik Politik Saja...

Wacana Golkar 'Tikung' Ganjar Pranowo, Pengamat: Biasalah, Gimik Politik Saja... Kredit Foto: Instagram/Ganjar Pranowo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menyoroti pernyataan Wakil Ketua Umum Golkar Nurdin Halid yang siap menerima Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo apabila tidak diakomodir PDIP.

Di sisi lain, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristianto menilai Nurdin hanya berisik.

Ia juga tidak mengakui pernyataan selain dari selain Ketua Umum Golkar.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Beri Ucapan Selamat ke Bambang Pacul, Pengamat: Tak Mungkin Ganjar...

“Biasalah, ini hanya gimik-gimik politik saja,” ujar Adib kepada GenPI.co, Kamis (18/11).

Menurutnya, Partai Golkar hanya adaptif dengan kader-kader yang dirasa potensial dan disukai oleh publik.

Bukan tanpa alasan, menurut Adib, gimik tersebut merupakan salah satu cara untuk menaikkan elektabilitas Partai Golkar sehingga lebih dikenal masyarakat.

“Dengan begitu, elektabilitas Golkar jadi ikut naik karena dirasa menjadi pro-rakyat,” ucapnya.

Dirinya juga menilai Nurdin Halid sedikit blunder. Pasalnya, menurut Adib, Golkar sudah mengusung sosok Ketua Umumnya yakni Airlangga Hartarto sebagai capres 2024.

Baca Juga: Dudung Abdurachman Resmi Jadi KASAD, Ketua PA 212: Kembalikan Wewenang Satpol PP

“Golkar kan sudah mengusung Airlangga Hartarto bahkan sudah pasang baliho di seantero Nusantara. Apakah Nurdin Halid menafikan itu?” katanya

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: