Nusuk Banget Omongan Pak Firli Bahuri, Koruptor Mending Taubat Aja: KPK Tidak Pernah...
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri berharap pejabat negara tidak merusak hari antikorupsi sedunia (Hakordia) pada 9 Desember 2021. Firli tak segan memerintahkan bawahannya menangkap pejabat jika berani korupsi.
"Kami mau menyampaikan dan selalu mengingatkan bahwa KPK tidak pernah lelah, tidak pernah berhenti untuk melakukan karya untuk bangsa membebaskan negeri dari praktik-praktik korupsi," kata Ketua KPK, Firli Bahuri, di kantornya, Jl Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis, 18 November 2021.
Baca Juga: Densus 88 Tangkap Farid Okbah, Muhammadiyah Sampaikan Pesan Ini untuk Masyarakat
Firli menjelaskan, lembaganya mumpuni untuk menangkap pejabat yang korup jelang Hakordia. Pejabat negara juga diminta tidak menantang KPK untuk membuktikan hal tersebut.
Pejabat yang sudah korup diminta bertaubat jika merasa belum dipantau KPK. Sebaliknya, pejabat yang tidak korup diminta tidak mencoba-coba pemufakatan jahat itu.
"Jangan pernah juga berpikir bahwa tidak pernah terungkap kasus korupsinya, pesan kami adalah hindari dan hentikan praktik-praktik korupsi," kata Firli.
Firli juga meminta ultimatum ini tidak disepelekan. Lembaga Antikorupsi bakal terus mengingatkan imbauan itu tanpa henti.
Baca Juga: Dudung Abdurachman Resmi Jadi KASAD, Ketua PA 212: Kembalikan Wewenang Satpol PP
"Karenanya kami selalu mengingatkan kepada seluruh penyelenggara negara, Bupati, Kepala Daerah, Gubernur, Wali Kota, dan siapa pun, jangan pernah berpikir untuk melakukan korupsi," kata Firli.
Diketahui, Hakordia tahun ini bertema "Satu Padu Membangun Budaya Antikorupsi".
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait: