- Home
- /
- News
- /
- Megapolitan
Anies Baswedan Nyatakan Penentuan Sirkuit Bukan Urusan Jokowi: Lokasi Kok Urusan Presiden...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bukan menjadi penentu lokasi sirkuit Formula E. Nantinya ia akan meminta Ikatan Motor Indonesia (IMI) untuk menyampaikan klarifikasi.
Pernyataan Jokowi akan menjadi penentu lokasi sirkuit Formula E disampaikan oleh Ketua IMI, Bambang Soesatyo saat konferensi pers di kantor Blackstone, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/11/2021). Co-Founder Formula E, Alberto Longo yang juga hadir juga mengatakan hal yang sama.
Baca Juga: Mengejutkan! Tiba-tiba Deddy Corbuzier Bilang Mas Anies Kadrun
"Gini, IMI nanti klarifikasi. Anda baca statement resminya," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (25/11/2021).
Anies memastikan penentuan lokasi sirkuit bukan urusan Jokowi.
"Enggak ada. Loh masa lokasi presiden. Ya enggak lah. Lokasi kok masa urusan Presiden," tuturnya.
Sejauh ini, sudah ada lima opsi lintasan Formula E. Anies menyebut nantinya yang memilih adalah penyelenggara dan pihak berkaitan lain yang memiliki kapasitas untuk itu.
"Ya FEO (Formula E Operation), IMI dan Jakpro (PT Jakarta Propertindo). Tiga itu," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo akan menjadi penentu lokasi sirkuit ajang balap mobil listrik Formula E pada Juni 2022 mendatang. Sejauh ini terdapat lima opsi lintasan yang masih dalam pembahasan.
Co-Founder Formula E Operation (FEO) Alberto Longo mengatakan penentuan sirkuit Formula E bukan perkara mudah. Pihaknya masih harus melakukan studi kelayakan atau feasibility study dari lima lokasi itu.
"Belum ditentukan sirkuitnya di mana, karena ini bukan hal mudah. Banyak pilihan bagus, ada lima lokasi berbeda," ujar Alberto di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/11/2021).
Alberto menjelaskan, penentuan sirkuit akan dilakukan paling lambat 25 Desember 2021 sebelum Natal. Nantinya pihaknya akan memberikan hasil studi kelayakan kepada Jokowi untuk ditentukan.
"Sebelum Natal sudah diumumkan. Kami akan mengajukan proposal ke Presiden Indonesia, beliau lah yang akan mengambil keputusan," katanya.
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo membocorkan lima opsi lintasannya. Di antaranya adalah kawasan Jalan Sudirman, Jakarta International Stadium (JIS),JIExpo Kemayoran, Ancol, dan Pantai Indah Kapuk.
"PIK, Sudirman, JIS, JieXpo, Ancol, ini yang akan kami suggest ke Presiden untuk memilih. Alberto bakal buat study soal plus minus jalur-jalur tersebut," pungkas Bambang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Alfi Dinilhaq
Tag Terkait: