Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Unjani Optimis Lulusannya Mampu Bersaing di Masa Pandemi

Unjani Optimis Lulusannya Mampu Bersaing di Masa Pandemi Kredit Foto: Unjani

"Kita lihat sarana prasarana memang belum selesai tapi progresnya sangat bagus, bulan ini sudah 40 persen tahap pertama, mudah-mudah tahun 2022 selesai, dari rencana empat tahun mudah-mudahan bisa selesai 3,5 tahun," katanya.

Bahkan untuk semakin memantapkan kualitas, Unjani mulai melakukan penggabungan terhadap kampus-kampus yang terpisah. Sehingga saat ini Unjani memiliki 10 Fakultas dengan 41 Program Studi.

"Rektor membuka prodi prodi baru, fakultas baru, S3 baru, peningkatan kualitas akreditasi ada empat yang sudah unggul, disamping sarana prasarana kita buat, ke depan kita mau unggul sebanding dengan universitas yang besar," tegasnya.

"Hari ini ada penyatuan sekolah tinggi ilmu kesehatan menjadi fakultas teknologi ilmu kesehatan, jadi untuk jadi gede tidak bisa terkotak-kotak, harus kita satukan," lanjutnya

Adapun, Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, SH., LL.M., Ph.D. mengatakan bahwa pihak kampus terus berupaya untuk memberikan pendidikan terbaik kepada setiap mahasiswanya. Hal itu dilakukan demi meningkatkan kualitas maupun daya serap lulusan di lapangan pekerjaan.

Apalagi, lanjut Hikmahanto, Unjani yang merupakan milik TNI AD harus dapat menurunkan nilai-nilai disiplin, loyalitas, dan etika bagi setiap lulusannya.

"Saya tanamkan adalah kita harus beda dengan lulusan dari universitas lain, ini kan militk TNI AD, maka mahasiswa harus punya disiplin yang tinggi, loyalitas, dan sopan santun, karena dari situlah mahasiswa insyaallah dapat lebih mudah dapat pekerjaan, karena kalau belajar ilmu hukum teknik atau yang lainnya bisa dimana saja," jelasnya.

Hikmahanto mengungkapkan, selain memberikan pendidikan akademis terbaik, pihaknya juga menekankan sikap-sikap ala militer. Hal itu dilakukan untuk memastikan bahwa lulusan Unjani tidak hanya punya kualitas akademik tetapi juga memiliki spirit, tingkat kedisiplinan yang tinggi, dan etika yang baik.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Alfi Dinilhaq

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: