Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jadi Pioneer Cloud Kitchen, Dapura Flex Kitchen Resmi Buka Cabang ke-8 di Tebet

Jadi Pioneer Cloud Kitchen, Dapura Flex Kitchen Resmi Buka Cabang ke-8 di Tebet Kredit Foto: Imamatul Silfia
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dapura Kitchen, perusahaan real estate yang fokus pada operasional cloud kitchen, resmi membuka cabang di Tebet, Jakarta Selatan. Dengan cabang baru ini, Dapura Flex Kitchen memiliki total delapan cabang cloud kitchen.

"Kami melakukan research market untuk market demand. Dari riset kami, banyak partner kami yang minta buka cabang di Tebet," kata Adrianus Raymond, Chief Strategy Officer Dapura Kitchen, pada peresmian Dapura Flex Kitchen cabang Tebet, Jumat (3/12/2021).

Baca Juga: Optimalkan Insentif Pajak, Agung Podomoro Geber Pembangunan Proyek Properti

Cloud kitchen pada cabang Tebet ini memiliki kapasitas yang dapat memfasilitasi 9 tenant dengan harga sewa mulai dari Rp3 juta hingga Rp10 juta. Adapun okupansi Dapura Kitchen di Tebet telah terisi 8 hingga saat ini dengan rata-rata masa sewa selama setahun.

"Akan tetapi, kami tergantung pada demand. Kalau demand-nya tinggi, [harga sewa] akan naik. Kalau demand-nya kurang, harga akan turun," jelasnya.

Chief Executive Office Dapura Kitchen Melvin Affan menambahkan, "Jadi, kami sebagai real estate company menyediakan dapur untuk mereka berjualan online. Kami sedikit selektif, kami memilih brand yang cocok dengan tempatnya."

Pada Dapura Kitchen cabang Tebet, rata-rata harga jual makanan berkisar Rp40 ribu hingga Rp60 ribu. Hal ini menimbang wilayah tersebut yang dikelilingi oleh kantor hingga apartemen. Namun, Melvin menyampaikan Dapura Kitchen memberikan fleksibilitas apabila ada tenant yang ingin pindah lokasi lantaran merasa kurang cocok dengan pasar di wilayah tersebut.

Hal ini disebut sebagai flex kitchen oleh Chief Marketing Officer Dapura Kitchen Adeline Jono. "Daripada cloud kitchen, kami lebih ke flex kitchen. Jadi, bisa menyesuaikan kebutuhan tenant," tuturnya.

Dapura Kitchen pertama kali beroperasi pada Mei 2020 lalu di Gambir, Jakarta. Sejak saat itu, Dapura Kitchen terus melebarkan jangkauannya dan berhasil memiliki cabang di 8 wilayah, yaitu Gambir, Ampera Kemang, Puri Meruya, Sudirman Park, Gading Serpong, Bintaro, Rawamangun, serta Tebet yang baru saja diresmikan.

"Rencananya kami akan buka cabang ke-9 di Menteng pada Januari 2022," ungkap Adeline.

Melalui bisnis ini, ketiga petinggi Dapura Kitchen itu berharap dapat memenuhi ekspektasi para tenant serta memberikan dukungan seperti pemasaran, operasional, dan sebagainya. Mereka juga berharap sistem cloud kitchen ini akan menjadi suatu model bisnis yang berkembang dan berkelanjutan. Terlebih, mereka meyakini bisnis ini bukan sesuatu yang hanya populer pada masa pandemi, tetapi akan menjadi cultural movement yang menyesuaikan keinginan para milenial.

"Targetnya untuk tahun depan juga kami akan membuka investasi untuk investor dan venture capital. Kami juga banyak program baru. Kami akan menjadi platform Dapura application sendiri dan juga akan membuka opportunity di luar sana," papar Adrianus.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: