Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pengamat: Tidak Merespons Sikap Habib Bahar Adalah Hal yang Paling Tepat

Pengamat: Tidak Merespons Sikap Habib Bahar Adalah Hal yang Paling Tepat Terdakwa kasus dugaan penganiayaan terhadap remaja Bahar bin Smith menjalani sidang lanjutan di Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (14/3/2019). Sidang lanjutan tersebut mengagendakan membacakan tanggapan tertulis dari Jaksa Penuntut umum atas eksepsi dari tim Kuasa Hukum Terdakwa. | Kredit Foto: Antara/Raisan Al Farisi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat Politik Zaki Mubarak blak-blakan menyoroti polemik yang terjadi antara penceramah Habib Bahar bin Smith dengan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD alias KASAD) Jenderal Dudung Abdurachman.

Zaki Mubarak lantas memberikan pesan menohok untuk Jenderal Dudung Abdurachman terkait penggalan video Habib Bahar bin Smith yang menyeretnya.

"Pak Dudung, saya berpendapat tidak usah meladeni Bahar bin Smith itu," tegas Zaki Mubarak kepada GenPI.co, Rabu (22/12).

Baca Juga: Pecah!!! Habib Bahar ke Prabowo: Jika Anda Khianat, Saya Orang Pertama yang Akan Melawan Anda

Akademisi dari Universitas Islam Negeri (UIN) itu berpendapat, jika menanggapi Habib Bahar, akan menghabiskan energi dan tidak bermanfaat.

"Seperti disampaikan politisi senior Pak Abdillah Thoha, cukup melihat Bahar bin Smith sebagai 'orang sakit'," ungkapnya.

Menurut Zaki Mubarak, jika ditanggapi justru makin menjadi-jadi.

Oleh karena itu, Zaki Mubarak menuturkan, bahwa sikap Habib Bahar yang tidak merespons hal tersebut dinilai sudah tepat.

Apalagi beberapa hari terakhir Bahar bin Smith sudah mulai melunak pernyataannya terkait Jenderal Dudung.

Baca Juga: Nggak Kenal SBY, Habib Bahar Blak-blakan Siapa yang 'Membeking' Dirinya: Hanya Satu, Saya Punya...

"Jadi, biarkan masyarakat dan ulama yang menanggapi serta meluruskan Bahar bin Smith," pungkasnya.(*)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: