Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bahar Smith Kelewat Berani Senggol Jenderal Dudung

Bahar Smith Kelewat Berani Senggol Jenderal Dudung Kredit Foto: Antara/Raisan Al Farisi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Anak Bangsa (LKAB) Rudi S Kamri mengapresiasi Polda Jawa Barat yang menetapkan Habib Bahar Bin Smith sebagai tersangka penyebaran hoaks.

Menurut Rudi, langkah Polda Jabar berhasil mengecoh Habib Bahar dan kuasa hukumnya.

"Saya acungi dua jempol untuk Polda Jabar karena membuat strategi yang tepat," ujar Rudi, Jumat (7/1).

Rudi menjelaskan, alih-alih soal masalah dengan KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Polda Jabar melakukan manuver berbanding terbalik dengan yang disiapkan pihak Bahar Bin Smith.

"Mereka yakin bahwa penetapan tersangka itu karena masalah dengan Jenderal Dudung, padahal materinya berbeda. Ini patut diapresiasi," jelasnya.

Selain itu, Rudi menilai Bahar bin Smith dan kelompoknya salah langkah.

Menurut Rudi, hal itu diperkuat dengan narasi yang kerap dilontarkan Bahar bin Smith terkait langkah Jenderal Dudung dengan kelompoknya.

"Saya rasa Bahar ini terlalu percaya diri karena menganggap masalah dengan Jenderal Dudung,” kata Rudi.

Rudi pun angkat jempol atas strategi Polda Jabar dalam menangani kasus Habib Bahar Bin Smith.

“Jadi, ini merupakan kemenangan dari penegak hukum kepada mantan residivis tersebut," ujar Rudi

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: