Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Suara PA 212 Menggelegar, Jokowi Dipaksa Buruan Ngomong

Suara PA 212 Menggelegar, Jokowi Dipaksa Buruan Ngomong Kredit Foto: Antara/Raisan Al Farisi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Presidium Alumni (PA) 212 Aminudin kembali mendukung gerakan presidential threshold (PT) 0 persen untuk menyelamatkan demokrasi Indonesia.

Ucapan Ketum PA 212 pun cukup keras menyoroti polemik yang dianggap meresahkan masyarakat.

Menurut Aminudin, langkah gerakan yang menggugat PT 20 persen menjadi 0 persen menjadi hal yang perlu diperjuangkan.

Baca Juga: Direktur LKAB Bongkar Luhut Binsar Pandjaitan, Ya Ampun Pak Jokowi Dibawa-bawa

"Kami menilai PT 20 persen ini membuat demokrasi kacau. Jadi, seharusnya menjadi nol persen," kata Aminudin kepada GenPI.co, Senin (17/1).

Aminudin merasa Presiden Jokowi perlu turun tangan menyelesaikan polemik PT 20 persen menjadi 0 persen.

Sebab, kata Aminudin, aturan ambang batas itu akan menjegal figur yang memang dipilih masyarakat, meski tidak didukung partai politik (parpol).

"Saya harap Pak Jokowi buka suara terkait kondisi buruk demokrasi di bawah aturan PT 20 persen," jelasnya.

Selain itu, Aminudin berharap gerakan yang mendukung PT 0 persen harus terus berlanjut.

Menurut Aminudin, jika bukan gerakan dari bawah, penguasa oligarki akan terus membuat rakyat sengsara.

"Kami dukung gugatan PT 0 persen ini karena kalau bukan karena kita, siapa lagi yang akan menyelamatkan bangsa Indonesia," imbuhnnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: