Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tambah Produk Baru, Olaif Hadirkan Produk Kebutuhan Sehari-hari dengan Harga Terjangkau

Tambah Produk Baru, Olaif Hadirkan Produk Kebutuhan Sehari-hari dengan Harga Terjangkau Kredit Foto: Olaif
Warta Ekonomi, Jakarta -

Olaif yang merupakan perusahaan ritel online kini menghadirkan berbagai macam produk baru mulai dari produk perawatan diri, kebersihan rumah tangga, dan produk kebutuhan sehari-hari lainnya. Dengan kehadiran beragam produk baru ini, Olaif memiliki variasi produk yang lebih terdiversifikasi dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

"Kami ingin menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik lagi bagi masyarakat dengan menghadirkan berbagai produk berkualitas tinggi dan dengan harga yang terjangkau. Dengan begitu, produk Olaif dapat dinikmati oleh semua kalangan," kata Founder & Managing Director Olaif Edric Mandagi dalam konfernsi pers virtual, Kamis (20/1/2022).

Baca Juga: Jadi Bahan Studi Banding IKN, Produk Unggulan Summarecon Serpong Raih Dua Penghargaan Sekaligus

Hingga sejauh ini, terdapat 26 jenis produk yang dijual oleh Olaif. Seluruh rangkaian produk Olaif dipilih oleh tim spesialis dan telah mendapatkan izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) serta Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Bersamaan dengan kesempatan ini, Olaif juga mengumumkan Olaif Referral Program yang memberikan kesempatan bagi konsumen untuk mendapatkan penghasilan bulanan dari hasil belanja temannya di aplikasi Olaif maupun toko ofisial Olaif di marketplace.

Selain itu, konsumen juga bisa menikmati cashback sebesar 20% tanpa batas maksimal setiap berbelanja produk Olaif.

Saat ini, Olaif memfokuskan penjualan produk melalui layanan belanja online guna memudahkan konsumen dalam mengakses produk. Olaif telah memiliki tiga gudang yang berada di Jakarta Pusat, Jakarta Timur, serta Tangerang dan berencana akan menambah gudang baru di Surabaya dalam waktu dekat.

Olaif berencana memperluas lokasi gudang sehingga konsumen dapat memperoleh produk Olaif dengan lebih cepat dan ongkos kirim yang lebih ekonomis.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Alfi Dinilhaq

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: