Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wagub Jakarta Ngaku Sudah Punya Jurus Jitu Atasi Lonjakan Covid-19

Wagub Jakarta Ngaku Sudah Punya Jurus Jitu Atasi Lonjakan Covid-19 Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengeklaim sudah menyiapkan siasat untuk mencegah ledakan Covid-19 di Ibu Kota

Salah satunya dengan menyiapkan tempat-tempat isolasi untuk pasien Covid-19.

Hal itu untuk mengantisipasi jika terjadinya ledakan Covid-19 seperti tahun lalu.

"Tempat isolasi terkendali ada enam lokasi yang sudah disiapkan, yakni di Mansion, Graha Wisata Ragunan, Graha Wisata Taman Mini, di LPMP, Masjid Raya Hasyim Ashari, Wisma Adhyaksa Puri Loka," ujar Riza, Kamis (10/2/2022) kemarin.

Dia menerangkan, untuk kapasitas tempat tidur yang disiapkan di sana ada 921 buah, akan tetapi sudah terisi 46 buah.

Jadi, tempat tidur yang kosong masih ada 874 buah.

"Kami berharap mudah-mudahan tempat tidur tidak terpakai. (Tandanya, Red) kami dapat menanggulangi pandemi Covid-19," jelasnya.

Riza menambahkan tempat isolasi di Wisma Wisata Taman Mini sudah beroperasi sejak 7 Februari.

Di sana diprioritaskan pasien tanpa gejala khusus untuk rujukan dari puskesmas.

"Kami juga sedang mempersiapkan Wisma Wisata Ragunan. Rencananya mulai beroperasi Sabtu nanti," tutur dia

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: