Dalam rangka mendukung pengembangan dan pembiayaan UMKM melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) syariah, Bank Sinarmas Unit Usaha Syariah (UUS) melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Kementerian Koordinator Perekonomian, Kementerian Koperasi, dan Ketua Majelis Ekonomi PP Muhammadiyah.
Direktur Bank Sinarmas UUS Halim mengatakan, pihaknya senantiasa mendukung upaya atas pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), penciptaan lapangan kerja, dan memperkuat sektor ekonomi UMKM dengan memberikan fasilitas pembiayaan bagi UMKM melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah.
Menurutnya, FDG yang terselenggara ini merupakan wujud integrasi perseroan sebagai perbankan syariah dengan sektor perekonomian syariah lainnya dalam upaya memperkuat perkembangan industri syariah. Baca Juga: Begini Cara UUS Bank Sinarmas Dukung Target 15 Juta Merchant QRIS di 2022
"Bank Sinarmas UUS selaku bagian dari lembaga pendukung kemajuan ekonomi, akan terus menjalin potensi-potensi anak bangsa dalam kemajuan pendidikan dan tingkat kesehatan bangsa khususnya dalam rangka pengembangan Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk merespon potensi amal usaha Muhammadiyah serta mendukung program pemerintah guna meningkatkan aksesibilitas pelaku ekonomi skala mikro," ujar Halim dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (14/2/2022).
Dia berharap, melalui FGD ini dapat menjalin tali silaturahim antar anak bangsa sehingga menghasilkan karya, ide dan kesepakatan tindak lanjut bagi amal usaha Muhammadiyah, Pemerintah dan Bank Sinarmas UUS.
"Serta meningkatkan produktifitas yang maksimal dari para tenaga pengajar dan kesehatan dalam mewujudkan kesejahteraan dan mencerdaskan kehidupan bangsa di masa depan," tutur Halim. Baca Juga: Tahun 2022, Bank DKI Bidik Penyaluran KUR Rp1 Triliun
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman