Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Aksi Massa PA 212 Soal Menag Yaqut Ternyata Bukan Aksi Bela Islam, Pengamat Sebut Pendukung Rizieq

Aksi Massa PA 212 Soal Menag Yaqut Ternyata Bukan Aksi Bela Islam, Pengamat Sebut Pendukung Rizieq Kredit Foto: GenPI.co
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Eksekutif Centre for Youth and Population Research (CYPR), Dedek Prayudi merespons keras aksi massa Persaudaraan Alumni (PA) 212 di Gedung Kementerian Agama.

Massa PA 212 tersebut menuntut Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas agar dipecat dari jabatannya dengan dalih bela Islam.

Baca Juga: Diminta Mundur, Omongan Menag Yaqut Menggelegar, Singgung Nabi Muhammad SAW Dicaci Maki

Menurut Dedek, aksi tersebut bukan bela Islam, melainkan hanya sekadar menumpahkan emosi.

"Mereka mengaku aksi bela Islam. Kalau dilihat dari tuntutannya, mereka cuman bela amarah dan ego mengatasnamakan Islam," ujar Dedek kepada GenPI.co, Minggu (6/3).

Massa tersbeut merupakan para pendukung Habib Rizieq Shihab (HRS) tergabung dalam organisasi FPI dan ada yang berkumpul di PA 212.

Sementara itu, massa PA 212 gerah mendengar ucapan Menag Yaqut terkait suara azan dengan gongongan anjing.

Uki, sapaan akrabnya, mengatakan jika aksi tersebut sudah ditargetkan para pendukung HRS.

"Bahkan, amarahnya juga fabricated. Mereka yang naif itu dibuat marah dengan pelintiran ucapan orang yang ditargetkan," jelasnya.

Meski demikian, Uki enggan berkomentar lebih banyak terkait motif dari aksi bela Islam tersebut.

Sebab, kata dia, aksi PA 212 yang menuntut Menag Yaqut agar dipecat tidak termasuk kriminal.

"Ya (aksi,red) nggak apa-apa, bodoh itu bukan kriminal," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: