Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Proaktif Lakukan Program Pembangunan Berkelanjutan, Taspen Borong Penghargaan di ICEA 2022

Proaktif Lakukan Program Pembangunan Berkelanjutan, Taspen Borong Penghargaan di ICEA 2022 Kredit Foto: Taspen
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai perusahaan BUMN, PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) (Taspen) secara proaktif terus mendukung seluruh Program Pembangunan Berkelanjutan Pemerintah. 

Kali ini, upaya aktif tersebut diwujudkan dengan keberhasilan Taspen meraih empat penghargaan pada ajang Indonesia CSR Excellence Award (ICEA) 2022. 

Dalam ajang ini, Taspen memenangkan kategori Best CSR Program Based on Digital Culture, Best in CSR for Main Stake Holder Community, Best in MSME Best CSR in MSME (UKM) Program dan The Best Leadership Focus on CSR Program atas nama Direktur Utama TASPEN, A.N.S. Kosasih. 

Baca Juga: Taspen Salurkan Bantuan Senilai Rp400 Juta Untuk Korban Bencana Gempa dan Longsor Pasaman Barat

Penghargaan diberikan langsung oleh M. Riza Damanik selaku Staf Khusus Menteri Koperasi dan UKM Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan didampingi Maya Julianti selaku Ketua Penyelenggara ICEA 2022 kepada Direktur Keuangan Taspen Rena Latsmi Puri. 

“Apresiasi tertinggi kami berikan kepada seluruh insan TASPEN dan seluruh stakeholder atas dukungan penuh terhadap seluruh program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Taspen,” kata Rena, dalam keteranganya di Jakarta. 

Menurutnya, Taspen sebagai perusahaan BUMN yang bergerak di bidang asuransi, sangat memperhatikan kondisi masyarakat saat ini, khususnya di tengah pandemi Covid-19. 

Baca Juga: Taspen Rombak Jajaran Direksi, Begini Formasi Terbarunya

“Penghargaan ini kami harap dapat menjadi pemicu semangat bagi Taspen untuk terus menghadirkan program-program TJSL yang berguna bagi masyarakat dalam skala yang lebih besar. Besar harapan kami, program yang kami lakukan dapat berdampak luas kepada peserta dan masyarakat, serta menjadi partisipasi aktif TASPEN dalam menyukseskan program Pembangunan Berkelanjutan Pemerintah,” tambahnya.

Penghargaan ini diraih berkat beberapa program TJSL unggulan Taspen, antara lain Program Taspen Peduli Covid-19 yang merupakan bantuan kesehatan penanganan Covid—19 dan bantuan ekonomi penanggulangan Covid-19. Kemudian, Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat yang merupakan pendampingan Wirausaha ASN serta Pensiunan.

“Ke depan, Taspen akan terus berupaya memberikan kontribusi dan inovasi dalam program TJSL yang sejalan dengan core bisnis perusahaan dan memberikan dampak terbaik bagi seluruh masyarakat di Indonesia,” tutup Rena Latsmi Puri.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: