Malang Betul Ganjar Pranowo, Ceramah di Masjid UGM, Ditunjukkan Spanduk 'Save Wadas': Saya Sangat...
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sempat mengisi ceramah saat salat tarawih di masjid kampus Universitas Gadjah Mada (UGM). Namun, saat jadi penceramah, Ganjar disambut dengan spanduk dukungan untuk warga Wadas yang menolak lahannya dijadikan lokasi tambang batu andesit.
Selah satu spanduk bertuliskan 'Save Wadas' dibentangkan beberapa jamaah di dalam masjid UGM. Pun, bentangan spanduk tak hanya ada di dalam masjid.
Di luar area masjid, ada juga spanduk berisi penolakan penambangan andesit di Wadas turut dibentangkan. Spanduk tersebut bertulis 'Kelestarian Alam Bagian dari Iman'.
Baca Juga: Elektabilitas Demokrat Konsisten, Herzaky Puji AHY dan Singung Gangguan Pejabat Kekuasaan, Moeldoko?
Menanggapi jemaah yang membentangkan spanduk dukungan terhadap warga Wadas, Ganjar pun angkat bicara. Saat itu, dia justru minta spanduk yang sempat diturunkan untuk dinaikkan kembali.
Ganjar mengklaim dirinya mengapresiasi pembentangan spanduk tersebut. Bagi dia, pembentangan spanduk sebagai penolakan terhadap rencana penambangan di Wadas merupakan bagian proses demokrasi.
"Ada yang bawa spanduk. Mungkin mau menuliskan, diangkat juga saya tidak apa-apa karena itu bagian dari exercise politik. Diangkat aja mas nggak papa. Ini bagian dari salat tarawih yang sangat menarik di UGM. Inilah demokrasi," ujar Ganjar disambut tepuk tangan jamaah.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto