Kunjungi Kadin, Menlu Panama Tawarkan Indonesia Kerja Sama Perdagangan dan Investasi
Indonesia dan Panama menjajaki berbagai peluang kerja sama ekonomi untuk peningkatan perdagangan dan investasi diantara kedua negara. Ada beberapa fokus bahasan kerja sama diantaranya mengenai penguatan forum konsultasi bilateral Indonesia- Panama dan peluncuran kerja sama di sektor maritim.
Dalam kunjungannya ke Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Menteri Luar Negeri Panama Erika Mouynes menawarkan beberapa peluang dagang dan investasi di Panama kepada pengusaha Indonesia.
Baca Juga: Guna Jaga Ketahanan Pangan, Kadin Dorong Kolaborasi Pengusaha dan Petani Daerah
Selain itu, Menlu Mouynes juga mendorong dan mempromosikan Panama sebagai global hub untuk koneksivitas maritim dan logistik. Demikian juga Pemerintah Panama berharap agar Indonesia dapat meningkatkan penggunaan Pelabuhan di Panama bagi produk-produk Indonesia untuk memasuki pasar Amerika Tengah dan Amerika Selatan.
“Kami menyambut baik berbagai peluang dagang dan investasi diantara Indonesia-Panama, dan akan segera menindaklanjuti tawaran tersebut,” ungkap Ketua Umum KADIN Indonesia, Arsjad Rasjid.
Selain itu, untuk mempermudah kerja sama perdagangan dan investasi, dari sisi Indonesia berharap agar pemerintah Panama dapat memberlakukan fasilitas bebas visa untuk Warga Negara Indonesia.
Ketua Umum KADIN Indonesia juga menjelaskan perihal persiapan rangkaian kegiatan B 20 tahun ini.
Baca Juga: KADIN Indonesia dan Papua Nugini Teken MoU Penguatan Kerja Sama Dagang dan Investasi
Shinta Widjaja Kamdani, Wakil Ketua Umum Koordinator KADIN Indonesia sebagai Ketua Panitia Penyelenggara B 20 juga mengajak Menlu Panama Erika Mouynes untuk mengutus pimpinan perusahaan Panama untuk turut serta dalam berbagai rangkaian kegiatan B 20 tahun ini. Shinta lalu mengajak Menlu Panama untuk berinvestasi di Indonesia khususnya pada 3 sektor, digital transformation, renewable energy health sector.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: