Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

CoinEx jadi Bursa Kripto yang Aman, Stabil dan Efisien

CoinEx jadi Bursa Kripto yang Aman, Stabil dan Efisien Kredit Foto: CoinEx
Warta Ekonomi, Jakarta -

Beberapa tahun terakhir banyak orang telah menaruh minat besar terhadap aset kripto. Tak heran kripto kini masuk dalam kategori investasi jangka panjang, selain emas dan saham.

Tak pelak, sejumlah bursa kripto turut berkembang pesat dan terus mengembangkan tempat perdagangan yang bermutu demi kenyamanan pengguna. Salah satunya adalah bursa kripto CoinEx.

Dalam memilih bursa kripto, keamanan adalah faktor terpenting bagi para investor, sebab jerih payah mengumpulkan aset kripto sebagai investasi, bisa menguap sia-sia jika fitur keamanan platform berhasil dibobol hacker.

Salah satu kasus peretasan yang menggemparkan, tentu saja yang menimpa bursa kripto terkenal, Binance pada 2019 lalu. Akibatnya, lebih dari 7 ribu BTC dicuri akibat tindakan kriminal tersebut.

Padahal, setahun sebelumnya, peretas berhasil memanipulasi beberapa akun Binance. Dengan trik tersebut, hacker menukar semua kripto di akun tersebut menjadi lebih dari 10.000 BTC.

Pendiri dan CEO CoinEx Haipo Yang mengatakan, CoinEx berkomitmen menciptakan platform perdagangan kripto yang paling aman, stabil, dan efisien untuk pengguna di seluruh dunia.

"Hingga kini, CoinEx tetap terjaga, aman dan berkomitmen pada tujuan awalnya, yakni meningkatkan keamanan aset pengguna sejak hari pertama. Selama beberapa tahun terakhir, CoinEx tetap aman dan terus tumbuh dengan cepat. Ini juga membuktikan bahwa CoinEx adalah salah satu dari sedikit bursa kripto yang sangat terpercaya,” ujar Yang, dalam keterangannya Senin (25/4/2022).

Bursa kripto CoinEx sendiri didirikan pada 2017 di bawah payung ViaBTC Group. ViaBTC Group meliputi berbagai bidang terkait kripto seperti perdagangan kripto (CoinEx), mining pool (ViaBTC Pool), wallet (ViaWallet), public chain (CoinEx Smart Chain) dan investasi (ViaBTC Capital).

Menurut Yang, CoinEx menawarkan produk dan layanan terbaik berkat ekosistem yang aman. Sebab, tugas inti exchanger selalu menjaga aset pengguna tetap aman. Sejak diluncurkan pada 2017, CoinEx telah mempertahankan reputasi keamanan platform selama lima tahun.  

"Hal ini sangat jarang terjadi di sektor kripto, baik bursa terkemuka maupun platform perdagangan yang kurang mapan,” katanya.

CoinEx telah melakukan upaya teknologi solid, dan kini telah membuahkan hasil, di mana CoinEx menjadi platform trading kripto terpercaya berkat sistem yang aman dan stabil. Di samping itu, menyediakan kapasitas teknis yang kuat.

Yang menjelaskan, ada dua alasan di balik stabilitas sistem CoinEx. Pertama, CoinEx didukung oleh tim pendiri yang terdiri dari pakar teknis. CoinEx mengadopsi strategi seperti cold wallet plus multi-signature dan bekerja dengan tim keamanan teratas.

Alasan kedua, di CoinEx semua aset kripto 100 persen dicadangkan. CoinEx memastikan tidak menyalahgunakan aset pengguna.

“Selain itu, semua penarikan diproses 100 persen tepat waktu. Sistem ini menihilkan penyelewengan dana dan kejahatan internal,” imbuhnya.

Yang mendapati, sisi keamanan sering diabaikan ketika pengguna memilih platform favoritnya. “Namun, CoinEx sangat menyadari bahwa upaya keamanan selalu penting. Jika tidak, platform kripto akan ditakdirkan mati perlahan,” ujar Yang, memungkas penjelasannya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: