Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Soal Program KBLBB dan Kompor Induksi di Jatim, Anak Perusahaan PLN Ini Jamin Pasokan Listrik Aman

Soal Program KBLBB dan Kompor Induksi di Jatim, Anak Perusahaan PLN Ini Jamin Pasokan Listrik Aman Soal Program KBLBB dan Kompor Induksi di Jatim, Anak Perusahaan PLN Ini Jamin Pasokan Listrik Aman | Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
Warta Ekonomi, Surabaya -

Guna implementasi Surat Edaran (SE) dari Gubernur Jatim No. 671/85/124.3/2022, yakni tentang imbauan penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) dan kompor induksi di wilayah Jawa Timur (Jatim), PT PLN UID Jatim terus mendukung langkah pemerintah provinsi (pemprov) Jatim dalam penggunaan transportasi serta kebutuhan rumah tangga berbasis listrik tersebut.

Menurut General Manager PLN UID Jatim, Lasiran, program tersebut selaras dengan semangat Presiden yang tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk Transportasi Jalan.

Baca Juga: PLN Manfaatkan Limbah Batu Bara, Ini Kata Erick Thohir

Apalagi kata Lasiran, pertumbuhan konsumsi listrik di Jatim sebesar 4,62 persen pada Bulan April 2022, PLN Grup Jatim yakni, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jatim, PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBM), PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Timur dan Bali (UIP JBTB) dan PT Pembangkitan Jawa-Bali (PJB) berkomitmen penuh menyediakan tenaga listrik yang andal dan berkualitas untuk mendorong pembangunan ekonomi di Jatim. 

"Kami memiliki program Nyaman Kompor Induksi berupa tambah daya hanya sebesar Rp150.000 bagi rumah tangga yang membeli kompor induksi melalui partner yang memiliki kerja sama dengan PLN. Kami juga memiliki layanan Super Everyday, layanan home charging bagi pengguna kendaraan listrik dan masih banyak program lainnya yang tentunya akan mendukung ekosistem kendaraan listrik dan pengurangan emisi karbon di Jatim," tegas Lasiran di Surabaya, Kamis (12/5/2022) kemarin.

Baca Juga: PLN Raih Penghargaan Mitra BUMN Champion 2022 dari Erick Thohir

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas ESDM Pemprov Jatim Nurkholis mengatakan, pihaknya menyambut baik peran PLN Grup Jatim dalam keterlibatannya mengembangkan potensi perekonomian di wilayah Jatim melalui penyediaan suplai tenaga listrik 

"Kami mengapresiasikan PT PLN Group Jatim yang telah menyediakan ruang untuk mengomunikasikan beragam isu-isu, khususnya kelistrikan. Pada kesempatan ini, kami mengharap seluruh instansi, BUMN, dan lainnya turut berperan dalam memasifkan penggunaan kompor induksi, membangun ekosistem kendaraan listrik di masing-masing wilayah, serta mendukung pengurangan emisi karbon," ujar Nurkholis. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Mochamad Ali Topan
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: