Keluarga Ridwan Kamil Nyatakan Eril Meninggal, Kepedihan Sang Kekasih Teramat Dalam: Please...
Setelah menempuh perjalanan cukup panjang dari Swiss, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan keluarganya sudah tiba di Bandung, Jawa Barat. Keluarga besar juga telah menyatakan Emmeril Khan Mumtadz (Eril) meninggal dunia.
Suasana duka kini menyelimuti keluarga besar Ridwan Kamil. Kesedihan mendalam juga dirasakan pacar Eril yaitu Nabila Ishma Nurhabibah alias Nabila Ishma.
Baca Juga: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un, Keluarga Ridwan Kamil: Kami Ikhlaskan Eril
Kekasih Eril tersebut memposting pesan menyentuh di akun Instagram pribadinya @nabilaishma seperti dikutip FIN pada Jumat (3/6/2022).
Awalnya, melalui insta story, dalam bahasa Inggris Nabila Ishma menanyakan keberadaan Eril. Dia mengaku sangat rindu.
“It’s been a week a eril. Where are you now? I Miss You Badly,” tulis Nabila Ishma sambil menampilkan foto mereka berdua.
Dalam postingan terbarunya, Nabila Ishma menampilkan foto Eril yang duduk sendirian di lantai. Nabila Ishma menulis caption dimana dirinya masih berharap kekasihnya itu bisa pulang.
“You will always be my home. So, please come home ril,” tulis Nabila Ishma.
Unggahan itu disukai lebih dari 340 ribu dan 4.300 lebih komentar.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: