'Zulkifli Hasan Pakai Tangannya Sendiri, Sementara Jokowi Menggunakan Tangan Pembantunya'
Video Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan alias Zulhas membagikan minyak goreng 'MinyaKita' secara gratis sebagai ajang kampanye dalam acara PAN-SAR Murah di Lampung telah menjadi sorotan publik dan berbagai tokoh ternama.
Banyak pihak menyinggung soal jabatan dari Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut.
Baca Juga: Ketahuan Kampanye Bagikan Minyak Goreng Gratis, Zulkifli Hasan Harusnya Diapresiasi
Salah satunya Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani yang menyebut sikap Zulkifli Hasan memalukan dan tidak patut dilakukan oleh pejabat negara, terlebih minyak goreng yang saat ini menjadi komoditi sensitif yang tengah ditanganinya.
"Tentunya hal yang memalukan dan tidak patut bagi seorang pejabat negara apalagi Menteri Perdagangan," kata Kamhar kepada wartawan, Selasa (12/7).
Kamhar menilai wajar jika publik membaca hal itu sebagai penyalahgunaan kekuasaan karena mendahulukan kepentingan pribadi di atas tugas," lanjutnya.
Baca Juga: Bukannya Fokus Kerja, Malah Kampanye, Zulkifli Hasan Kena Sentilan Jokowi: Ingat Tugas dari Saya!
Namun, menurut Kamhar tindakan Zulhas tidak berbeda dengan yang dilakukan Presiden Joko Widodo terhadap anak dan menantunya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar