Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Momen Ganjar Pranowo Berdialog dengan Pelajar Sekolah Gratis di SMKN Jateng

Momen Ganjar Pranowo Berdialog dengan Pelajar Sekolah Gratis di SMKN Jateng Kredit Foto: Instagram/Ganjar Pranowo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengunjungi dan menyapa siswa yang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dan Kehidupan Asrama (MPLSDKA) di SMKN Jateng, Semarang. 

SMKN gratis ini tercatat memiliki murid mulai dari anak pemulung, anak supir, anak buruh tani hingga anak TKI.

Begitu tiba di ruangan, Ganjar langsung disambut sejumlah siswa SMKN Jateng yang berbaris rapi. Ganjar pun langsung menyapa dan berdialog dengan memberikan beberapa pertanyaan mengenai daerah asal dan pekerjaan orang tua para siswa.

Siswa pertama yang ditanya Ganjar menjawab ia adalah anak dari orang tua yang bekerja sebagai pemulung di daerah asalnya, Temanggung. Berikutnya ada siswi asal Magelang yang merupakan anak dari seorang buruh atau kuli bangunan di daerah asalnya. Kemudian berlanjut siswa asal Banyumas dari ibu seorang TKW di Singapura dan ayah pekerja serabutan.

Selanjutnya Ganjar berdialog dengan seorang pelajar asal Kabupaten Brebes yang mengaku selama ini diasuh oleh kakak karena orang tuanya sudah meninggal.

"Siap. Orangtua sudah meninggal. Sekolah di sini gratis Seragam dikasih sekolah. Makan tiga kali sehari, boleh nambah. Tidurnya di asrama, Pak," ujar siswa asal Brebes tersebut.

Siswa berikutnya yang diajak berdialog Ganjar berasal dari Magelang. Ia merupakan anak dari ayah seorang supir dan bercita-cita jadi pengusaha.

"Saya asal Blora. Orang tua buruh tani. Saya bercita-cita jadi Polwan," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: