Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PNM Raih Penghargaan MURI, Webinar dengan Peserta Perempuan Terbanyak

PNM Raih Penghargaan MURI, Webinar dengan Peserta Perempuan Terbanyak Kredit Foto: PNM

Sementara itu, Najwa Shihab memberi pemaparan terkait literasi membaca. Dia mengatakan, literasi membaca itu bukan sekadar kemampuan membaca. "Literasi membaca itu adalah kemampuan bernalar, berpikir, dan memanfaatkan apa yang kita baca untuk kehidupan kita yang lebih baik," ujarnya. 

Dia mengatakan, literasi bukan potensi yang tidak bisa dikembangkan. Namun, saat ini, katanya, tantangan literasi membaca lebih besar karena banyaknya informasi di dunia digital.

Baca Juga: Gandeng PNM, SMF Luncurkan Program Pembiayaan HOME Syariah

Menurut Najwa, literasi membaca harus disertai dengan pertama, adanya kesadaran data (Data Awaraness); kedua, kemampuan menganalisa data dan membuat keputusan; dan ketiga, kemapuan untuk fokus (deep work).

"Generasi milenial saat ini harus mengecek handphone-nya hampir 150 kali setiap hari. Hp tidak pernah lepas dari tangan. Ini yang harus kita waspadai," ujarnya.

Terhadap pertanyaan seorang ibu dari Makassar yang menanyakan cara untuk meningkatkan minat dan fokus membaca dalam diri anaknya, Najwa memberi tips berikut ini. Pertama, orang tua harus juga rajin membaca karena contoh adalah guru yang terbaik.

Kedua, jangan membatasi anak dalam membaca. "Jadi bebaskan anak membaca apa saja, dan itu bisa melatih anak dalam membaca," ujarnya.

Ketiga, cari buku yang menjadi hobi sang anak. Misalnya anaknya hobi bermain bola, maka carilah buku tentang bermain bola.

Keempat, baca itu harus dijadwalkan. Orang tua harus mengalokasikan waktu bagi anaknya untuk membaca dan dapat terus ditingkatkan. "Membaca adalah investasi yang paling murah, tapi keuntungannya sangat besar. Membaca itu akan menigkatkan kualitas kehidupan kita," ujarnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: