Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sinyal-sinyal Jokowi Main Hati dengan Prabowo Mulai Tercium Jelang Pilpres 2024, Pengamat: Sangat Masuk Akal Pak Jokowi Dukung

Sinyal-sinyal Jokowi Main Hati dengan Prabowo Mulai Tercium Jelang Pilpres 2024, Pengamat: Sangat Masuk Akal Pak Jokowi Dukung Kredit Foto: Antara/HO/Indonesia Defense Magz/pras
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menjelang gelaran Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari mengungkapkan kemungkinan arah dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Ia mengatakan bahwa sangat masuk akal apabila Jokowi mendukung Prabowo Subianto maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024. Pasalnya, Qodari menilai kemungkinan tersebut adalah yang paling logis.

Baca Juga: Jadi Pelopor Jokowi-Prabowo 2024, Gagasan Qodari Mulai Kembali Diperbincangkan

"Secara rasional sangat masuk akal Pak Jokowi dekat dan dukung Prabowo karena balik lagi di antara capres yang paling mungkin itu dia (Prabowo)," kata Qodari dalam diskusi publik yang diselenggarakan Total Politik bertajuk "Gelar Musra, Jokowi Pilih Siapa?" di Jakarta Selatan, Minggu (7/8/2022). 

Dia mengatakan bahwa Prabowo Subianto memenuhi kriteria kuat sebagai capres karena elektabilitasnya yang teratas di papan urutan tiga besar. Dua nama lain, yakni Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Qodari mengatakan faktor lainnya adalah basis kursi partai politik. Dalam hal ini, Prabowo Subianto sebagai ketua umum dari Partai Gerindra yang sangat mendukungnya untuk maju sebagai capres.

"Nah, kalau kriterianya ada dua, elektabilitas dan partai politik, semuanya benar. Calon presiden yang paling pasti pada hari ini yang bisa maju namanya adalah Prabowo Subianto," kata Qodari.

Baca Juga: Prabowo Curiga dengan Angka 8 Saat Daftarkan Gerindra ke KPU Jelang Pemilu 2024: Jangan-jangan Sudah Diatur Begitu

Dia menambahkan bahwa Jokowi pun memiliki kedekatan dengan Prabowo. Selain Prabowo menjadi menteri pada kabinet Jokowi, relasi keduanya pun menjadi simbol dari rekonsiliasi dan persatuan.

Jokowi, lanjut Qodari, juga memperlihatkan gestur dan bahasa tubuh yang nyaman dengan Prabowo Subianto. Misalnya, meminta  Prabowo untuk mewakili dirinya menutup turnamen Piala Presiden 2022 pada Sabtu (6/8/2022).

"Kalau itu benar, ini sinyal paling terang Pak Jokowi ada hati, Pak Jokowi main hati dengan Prabowo," kata Qodari. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: