Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Optimis Indonesia Jadi Negara Maju 2045, Zulhas: Serbu Pasar Luar Negeri

Optimis Indonesia Jadi Negara Maju 2045, Zulhas: Serbu Pasar Luar Negeri Kredit Foto: Martyasari Rizky
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) menyatakan bahwa sekarang ini merupakan waktunya bagi Indonesia tidak lagi menjadi pasar untuk produk luar negeri, melainkan Indonesia menyerbu pasar luar negeri dengan produk-produk lokal andalan.

Pihaknya, dalam hal ini Kementerian Perdagangan (Kemendag), telah menyiapkan sebuah alat dan jalan agar produk lokal dapat masuk ke pasar luar negeri.

Baca Juga: Zulhas Tepis Isu Naiknya Harga Mie Instan Hingga 3 Kali Lipat

"Alat dan jalannya kita sudah buat. Perjanjian dengan ASEAN tanggal 23 akan ketok palu. Jadi kita bebas ASEAN nanti mau transaksi dagang apa saja," kata Zulhas dalam acara Peluncuran Trade Expo Indonesia (TEI) Ke-37 Tahun 2022, di Auditorium Kemendag, Rabu (10/8/2022).

Ia mengakui saat ini pihaknya sudah teken perjanjian CEPA dengan Singapura, Uni Emirat Arab (UEA), yang nantinya produk Indonesia bisa masuk pasar Afrika, Asia Tengah, Eropa Timur, Timur Tengah, dan pasar-pasar besar baru lainnnya.

"Afrika itu satu miliar orangnya, UEA kita kerja sama. Apa pun yang kita ekspor pajaknya nol, mau emas, perak, hasil pertanian, tekstil. Apa saja jadi sarana toolway kita buat," ujarnya.

Baca Juga: Zulhas Ajak Pemkot untuk Ikut Bekerja Sama dalam Memajukan Perdagangan Indonesia

Tak hanya itu, Zulhas turut memprediksi, jika pertumbuhan ekonomi Indonesia rata-rata 5, maka 20 tahun lagi Pajak Domestik Bruto (PDB) Indonesia yang di US$1.300 miliar, kemungkinan akan naik menjadi 4 kali lipat.

"Itu akan bisa kita capai. Tahun 2035 Indonesia menjadi negara maju, kita bisa keluar dari middle income trap kalau kita punya visi yang sama. Pemerintah, pengusaha, seluruh stakeholder yang ada menyerbu pasar-pasar internasional. Maka kita bisa tembus menjadi bangsa yang maju, 100 tahun indonesia merdeka 2045," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Martyasari Rizky
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: