Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Udemy Dukung Masyarakat Indonesia dalam Kebebasan Memilih Jalur Karier

Udemy Dukung Masyarakat Indonesia dalam Kebebasan Memilih Jalur Karier Kredit Foto: Tri Nurdianti

Dalam mengembangkan kapasitas dan potensi yang lebih jauh, Udemy melalui Udemy Business mendukung dalam pengembangan bakat, keahlian global, dan peluang ekonomi yang bisa dimanfaatkan oleh lembaga swasta maupun pemerintah yang dapat memberikan manfaat bagi karyawan dan masyarakat secara luas.

“Kami ingin memberikan kebebasan kepada masyarakat Indonesia untuk memilih karier mereka, dan meningkatkan (upskilling) atau melatih kembali (reskilling) keterampilan mereka agar dapat membuat kemajuan dalam profesi mereka dengan cara memberikan pengembangan keterampilan yang fleksibel dan efektif,” lanjut Giri.

Untuk menuntaskan tujuan itu, Udemy memiliki fokus pada tiga hal utama, yaitu dengan memperbanyak konten dalam bahasa Indonesia, termasuk memberikan substitle pada kursus berbahasa Inggris, lalu bekerja sama dengan mitra untuk marketing, partnership, dan komunikasi untuk mengedukasi masyarakat mengenai pembelajaran online dan manfaatnya.

Udemy mengupayakan lokalisasi platform untuk kenyamanan pembelajar dengan UX/UI yang disesuaikan dan harga yang dapat dijangkau, termasuk dalam menyediakan metode pembayaran yang luas yang tentunya disesuaikan dengan kebutuhan dari para instruktur dan pembelajar di Indonesia.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: