Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Atas Nama Memperkuat Modal, Mustika Ratu Mau Jual Aset Senilai Ratusan Miliar Rupiah

Atas Nama Memperkuat Modal, Mustika Ratu Mau Jual Aset Senilai Ratusan Miliar Rupiah Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) berencana menjual aset berupa tanah yang lokasinya berbeda dengan kantor dan pabrik Mustika Ratu saat ini. Manajemen mengatakan, aset tanah yang akan didivestasi tersebut juga tidak digunakan dalam kegiatan operasional Mustika Ratu.

Direktur Mustika Ratu, Jodi Andrea Suryokusumo, mengungkapkan bahwa divestasi dilakukan dengan pertimbangan perusahaan dalam memperkuat modal. Hal Melalui divestasi ini, aset yang tidak digunakan dapat kembangkan untuk pengembangan bisnis dan memperkuat modal. 

Baca Juga: Omzet dan Cuan Perusahaan Milik Kaesang Pangarep Melesat Sepanjang Paruh Pertama 2022

"Mustika Ratu lebih memilih untuk melakukan divestasi aset untuk penguatan modal dalam rangka pemanfaatan aset yang tidak digunakan dalam kegiatan operasional," tegas Jodi dalam keterbukaan informasi, Rabu, 31 Agustus 2022.

Ia menambahkan, melalui divestasi tanah tersebut setidaknya Mustika Ratu akan menerima dana segar minimal sebesar Rp136,5 miliar. Jumlah tersebut merupakan dana yang didapat jika divestasi dilakukan senilai harga pasar. Manajemen berkomitmen untuk bisa mendapatkan harga penjualan di atas nilai tersebut.

"Target direalisasrkannya divestasi aset yang akan dilakukan Mustika Ratu akan diungkapkan setelah mendapatkan izin dari RUPS," lanjutnya. 

Meski begitu, Mustika Ratu saat ini masih dalam proses penjajakan dengan calon pembeli. Rencananya, tanah tersbeut akan dijual kepada pihak ketiga yang tidak memiliki hubungan afiliasi dengan Mustika Ratu.

"Tujuan penggunaan tanah oleh pihak pembeli adalah untuk pengembangan bisnis dari pihak pembeli, di mana pihak ketrga bukan merupakan afiliasi dari Mustika Ratu. Pihak pembeli akan disclose lebih lanjut ke Mustika Ratu apabila sudah melakukan konfirmasi," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: