Jokowi Menaikkan Harga BBM, Omongan Pengamat Tegas: Tugas Negara Menyejahterakan Bukan Menyengsarakan Rakyat!
Kenaikan harga BBM ini juga menurut Achmad adalah pukulan telak bagi masyarakat dan buruh mengingat beberapa tahun belakangan ini, masyarakat harus berhadapan dengan pandemi Covid-19.
“Kenaikan BBM bersubsidi ini akan memukul ekonomi masyarakat dan buruh yang selama 2 tahun kemarin ketika Pandemi terjadi sudah sangat berat,” lanjut Achmad.
Terkait sejumlah unjuk rasa yang dilakukan menuntut dibatalkannya kenaikan BBM ini, Achmad menilai sudah tepat dilakukan karena saat ini menurutnya oemerintah dalam keadaan “buta dan tuli” atas kondisi rakyat.
“Demo yang dilakukan mahasiswa dan buruh ini sudah merupakan langkah yang tepat di saat pemerintah dan parlemen sudah buta dan tuli atas penderitaan yang dialami oleh masyarakat. Kebijakan menaikkan BBM yang memang benar benar membuat masyarakat menderita dan hanya menguntungkan kelompok Oligarkhi ini harus ditentang dan dilawan,” ungkapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto