Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sequoia Spark Buka Pendaftaran untuk Kohort Selanjutnya

Sequoia Spark Buka Pendaftaran untuk Kohort Selanjutnya Kredit Foto: Sequoia Spark

"Dengan dibukanya pendaftaran untuk Spark 02, kami siap untuk bertemu kohort founder perempuan selanjutnya yang ambisius dan memiliki misi untuk menciptakan dampak, dan mereka yang memecahkan masalah-masalah berat di berbagai sektor seperti SaaS, tekfin, sustainability, climatetech, teknologi konsumen, Web3, healthtech, dan masih banyak lagi," imbuhnya.

Baca Juga: Kalla Startup Hunt Bahas Soal Omni Channel hingga Mobil Listrik

Tentang Spark 02

Durasi 

Spark 02 akan berjalan selama empat bulan. Para founder dalam program Spark berada di tahap sangat awal dari pembangunan perusahaan mereka dan pasar-pasar berevolusi lebih cepat dari sebelumnya; sangat penting untuk belajar dan mengulangnya secara cepat. Spark 02 akan meliputi kurikulum yang terfokus dan intens, dengan laju yang cocok untuk kebutuhan dan dan tahapan para founder tersebut.  

Pembimbingan

Para founder Spark 02 akan terus mendapatkan pembimbingan dari sekumpulan founder berpengalaman dari portofolio Sequoia Southeast Asia dan Sequoia India yang akan terus meluangkan waktu, pengalaman dan keahlian mereka.  

Kohort ini juga akan mendapatkan akses spesialis Sequoia Southeast Asia dan Sequoia India yang meliputi human capital, marketing, produk, legal dan keuangan. Masing-masing founder akan dihubungkan dengan seorang penasihat investasi yang akan bekerja secara erat bersama selama durasi program ini.  

Konten dan Komunitas

Baca Juga: Kominfo Dorong Indonesia Lahirkan Banyak Startup Unicorn dan Decacorn

Program ini juga meliputi serangkaian workshop offline dan online yang dikurasi, sesi tanya jawab, dan masterclass tentang hal-hal kritis dalam pembangunan perusahaan, seperti membangun brand, pengumpulan dana dan menarik sekelompok pelanggan pertama. Para founder dalam Spark akan mendapatkan kesempatan untuk bertemu dan berhubungan dengan komunitas startup yang lebih luas, pemimpin industri dan para profesional melalui pertemuan-pertemuan langsung dan event-event.  

Pendaftaran Spark 02 akan dibuka dari 25 Agustus sampai 25 Oktober 2022. Para founder perempuan yang tertarik dapat mendaftar di: https://bit.ly/ApplyToSequoiaSpark02. 

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: