Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Soal Jokowi Disandingkan dengan Prabowo dalam Pilpres 2024, Ketua DPP PDIP: Jokowi Tidak Serendah Itu!

Soal Jokowi Disandingkan dengan Prabowo dalam Pilpres 2024, Ketua DPP PDIP: Jokowi Tidak Serendah Itu! Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing dan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1 | Kredit Foto: Kementerian PUPR
Warta Ekonomi, Jakarta -

Prabowo Subianto sebelumnya, angkat bicara soal kemungkinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi calon wakil presiden (Cawapres) pada Pilpres 2024 mendatang.

Sebagai wacana, dirinya menghormati kemungkinan tersebut. “Semua kemungkinan kita hormati. Ada saja,” kata Prabowo di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (26/9) kemarin.

Menanggapi jawaban Prabowo tersebut, Ketua DPP PDIP Said Abdullah memastikan, Jokowi tak akan mau menjadi cawapres setelah selesai menjadi presiden selama dua periode.

Baca Juga: Ridwan Kamil Berpotensi Nyapres di Pilpres 2024, Relawan: Dia Tidak Punya Beban Apapun!

“Hemat saya, Pak Jokowi tidak serendah itu. Beliau punya martabat, beliau punya legacy, dan beliau itu bukan orang yang gila kekuasaan, dan itu tidak mungkin terjadi,” kata Said di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (27/9).

Meski Presiden Jokowi hingga kini belum mengeluarkan pernyataan tegas menolak usulan menjadi cawapres di Pilpres 2024, lanjut Said, dirinya meyakini kalau Jokowi akan menolaknya.

Baca Juga: Anies Ngaku Belum Dihubungi Partai Mana pun Buat Maju ke Pilpres 2024: Ini Persoalan yang Serius dan Besar!

“Kan tidak perlu setiap ada isu tentang Presiden, Presiden harus menanggapi, nah hal-hal yang mustahil ngapain presiden capek-capek menanggapi hal-hal seperti itu,” tegas Said.

“Legacy Pak Presiden pada 2024 itu akan selalu dikenang oleh publik, masa beliau sudah sedemikian rupa tiba-tiba beliau ditarik untuk jadi wapres, ya tidak mungkin dan tidak masuk akal,” imbuhnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Bagikan Artikel: