Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Software Developer?

Apa Itu Software Developer? Kredit Foto: Unsplash/Markus Spiske
Warta Ekonomi, Jakarta -

Software developer adalah seorang profesional TI yang menggunakan bahasa pemrograman untuk membuat perangkat lunak komputer. Developer atau yang biasa disebut sebagai pengembang melakukan penulisan bahasa pemrograman, menguji, men-debug, dan memelihara aplikasi.

Peran software developer dapat sangat bervariasi tergantung pada jenis organisasi. Mereka biasanya dipekerjakan oleh perusahaan teknologi yang membuat perangkat lunak siap pakai atau oleh organisasi end-user, baik di sektor publik maupun swasta, yang mengembangkan aplikasi yang dipesan lebih dahulu. Tetapi coding adalah salah satu elemen penting dari peran yang semakin luas.

Baca Juga: Apa Itu Micromanagement?

Umumnya, pengembang berpengalaman setidaknya mendalami satu bahasa pemrograman dan mahir dalam penataan dan pengembangan kode perangkat lunak untuk perangkat lunak atau program. Tergantung pada peran pekerjaan dan jenis perangkat lunak yang dikembangkan, pengembang dapat diklasifikasikan sebagai pengembang perangkat lunak, pengembang aplikasi, pengembang seluler, pengembang Web, dll.

Meskipun pekerjaan utama seorang software developer adalah menulis kode, mereka juga dapat mengumpulkan persyaratan untuk perangkat lunak, desain atau arsitektur perangkat lunak secara keseluruhan, dokumentasi perangkat lunak dan proses pengembangan perangkat lunak terkait lainnya.

Pekerjaan software developer tidak terbatas pada pembuat kode atau tim pengembangan. Profesional seperti ilmuwan, perakit perangkat dan pembuat perangkat keras juga membuat kode perangkat lunak meskipun mereka bukan pengembang perangkat lunak.

Beberapa posisi programmer akan membutuhkan gelar di bidang yang relevan seperti ilmu komputer, teknologi informasi, matematika atau teknik. Saat ini, JavaScript adalah bahasa pemrograman paling populer dengan 13,8 juta pengembang, menurut SlashData. Perusahaan Inggris memperkirakan bahwa komunitas JavaScript menyumbang sebagian besar dari 24,3 juta pengembang aktif di seluruh dunia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: