Indonesia merupakan produsen minyak sawit terbesar di dunia. Hal ini lantas membuat negara asing tertarik untuk menjalin kerja sama dengan Indonesia. Salah satunya Mesir yang mengusulkan agar Indonesia mendirikan pabrik minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) di sekitar Kanal Terusan Suez.
Usulan tersebut disampaikan Duta Besar (Dubes) Republik Arab Mesir untuk Indonesia Ashraf Mohamed Moguib Sultan saat bertemu Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin di Kediaman Resmi Wapres di Jakarta, Rabu (5/10/2022).
Baca Juga: Pembebasan Tarif Pungutan Ekspor CPO dan Turunannya Diperpanjang Hingga Akhir Tahun
Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi, mengatakan usulan pembangunan pabrik CPO tersebut tercetus saat Dubes Mesir dan Wapres Ma'ruf Amin membahas upaya memperkuat kerja sama Indonesia dan Mesir di bidang perdagangan.
Pada kesempatan tersebut, Ma'ruf Amin menyampaikan agar kedua negara saling bekerja sama dalam perdagangan, mengingat Indonesia mempunyai produk-produk komoditas unggulan, seperti CPO.
Baca Juga: Analis: Harga CPO Berpotensi Turun ke Level Terendah
"Kerja sama perdagangan dilakukan supaya tarif impor lebih rendah atau lebih murah dari pemerintah Mesir," kata Masduki melalui keterangan video resminya, Rabu (5/10/2022).
Masduki menjelaskan Dubes Mesir langsung merespons pernyataan Wapres dan berjanji akan mengoordinasikan persoalan ini dengan Menteri Perdagangan Mesir.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ellisa Agri Elfadina
Editor: Ayu Almas