Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sedang Trending! Kenali Apa itu Tanda Tangan Digital

Sedang Trending! Kenali Apa itu Tanda Tangan Digital Kredit Foto: Unsplash/Prostock-Studio
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perkembangan teknologi membuat segala kegiatan dilakukan secara digital, hingga banyak yang menyatakan sebagai era digital. Semua hal mulai tergerak menjadi digitalisasi. Mulai dari jual beli barang mulai bergerak menuju digital melalui keberadaan toko online atau online shop, pembayaran makanan atau minuman tidak lagi dilakukan secara cash namun bergerak menuju digital dengan adanya dompet digital, begitu juga pada administrative kantor yang mulai bergerak pada arah digital, buktinya dengan adanya aplikasi ini.

Tanda tangan digital hampir sama dengan penandatanganan manual, namun prosesnya keseluruhan dilakukan secara digital. Mengapa demikian? Nyatanya melalui proses yang digital akan lebih mudah dan lebih optimal, karena mengurangi biaya pengeluaran dan waktu. Bentuknya yang digital akan sangat memudahkan untuk dilakukan dimanapun dan kapanpun. Terlebih dari tanda tangan digital ini tidak membutuhkan percetakan dokumen hanya untuk tanda tangan. Pastinya ini sangat memudahkan semua perusahaan dalam administratifnya.

Terlebih pada aplikasitanda tangan digital kerahasiaan dokumen juga ikut menjadi salah satu fitur yang menjadi kemudahannya. Penjagaan atas keaslian informasi pastinya terjamin dari aplikasi tanda tangan digital ini. Kali ini kami akan membahas aplikasi tanda tangan digital terbaik paling populer di tahun 2022, yaitu Mekarisign. Aplikasi ini telah menjadi website tanda tangan digital paling lengkap.

Kenali Dahulu Apa Itu Tanda Tangan Digital

Tanda tangan digital merupakan mekanisme kriptografi yang telah diimplementasikan ke dalam bentuk bagian dari tanda tangan elektronik. Tanda tangan digital lebih menekankan pada kebenaran atau keabsahan informasi yang melekat dengan menggunakan tanda tangan digital. Tidak hanya data atau sekedar tanda tangan saja, tetapi terdapat sistem keamanan yang menjadi penanda utamanya. Tanda tangan digital bahkan juga mempergunakan keamanan terenkripsi dan sertifikat digital dari pemilik tanda tangan digital.

Tanda tangan digital dipergunakan untuk membuktikan keaslian identitas pengirim dari pesan atau dokumen yang telah dikirimkan. Penggunaan tanda tangan digital sebagai tanda tangan elektronik yang telah tersertifikasi. Sebagai salah satu aplikasi tanda tangan digital, Mekarisign penting dalam gunanya sebagai pengamanan pesan atau dokumen. Terlebih jika dokumen berasal dari pihak-pihak yang kurang bertanggung jawab. Pengamanan ini dilakukan untuk dokumen-dokumen penting dalam wujudnya mengamankan data sensitive, menguatkan kepercayaan, sekaligus pendeteksian jika memang terjadi kejahatan.

Jika berbicara mengenai keamanan, pastinya tanda tangan digital memberikan pengamanan ekstra pada dokumen ataupun pesan Anda. Tugasnya sebagai penjaga kerahasiaan, menjamin keutuhan, memastikan keaslian identitas pengirim, dan mencegah penyangkalan terhadap identitas pengirim pesan atau dokumen yang telah ditandatangani. Anda tidak perlu khawatir, karena pada tanda tangan digital pastinya keamanan dokumen menjadi prioritas utama yang terus saja digelorakan. Aplikasi tanda tangan digital menjadi solusi penandatanganan elektronik yang tidak hanya membuat pengguna membubuhkan tanda tangannya atau pihak terkait, namun juga memastikan bahwasanya tanda tangan digitalyang ada dalam dokumen telah valid dan benar.

Memiliki Landasan Tertulis

Melalui website resmi Mekarisign dapat ditemukan bahwa tidak hanya memberikan landasan keamanan yang terbukti dari banyaknya pengamanan dan kunci dokumen, tetapi juga adanya landasan pemerintahan yang dapat dijadikan patokan. Pada aplikasi ini telah termuat dalam Undang- Undang Nomor 11 Tahun 2008, Tanda tangan elektronik atau tanda tangan elektronik adalah tanda yang terdiri dari informasi elektronik yang dilekatkan, diasosiasikan, atau terkait dengan Informasi Elektronik lainnya yang pastinya digunakan sebagai alat verifikasi dan autentifikasi.

Sehingga dalam kata lain, tanda tangan digital berupa tanda tangan yang berbentuk elektronik. Tanda tangan ini dapat dilakukan sendiri, maupun dilakukan dalam platform atau aplikasi terbaik seperti halnya Mekarisign,

Fungsi Utama tanda tangan digital

Mekarisign sebagai tanda tangan digital memiliki utama tidak hanya menunjukkan maksud penandatangan tetapi juga membuktikan bahwa dokumen telah memiliki keabsahan dari entitas yang terbukti keberadaanya karena sudah adanya identitas digital yang tersertifikasi. Hal ini beralasan dari tanda tangan yang memang tidak dapat disamakan dari bentuk tanda tangan tradisional. Sejatinya memang diletakkan tidak pada bentuk fisik kertas sebagaimana pada tanda tangan manual.

Pada tanda tangan ini, umumnya diletakkan pada dokumen digital. Berbeda jika pada tanda tangan manual yang sedikit banyak terlihat perbedaanya dari kertas atau goresan tena sebagai bentuk fisik tanda tangan basah. Dokumen digital tidak memiliki goresan tangan, maka diperlukan aplikasi atau pengamanan dari digital untuk bisa membuktikan kebenaran dari yang diberikan. Dalam hal ini Mekarisign muncul sebagai solusi untuk membedakan tanda tangan online yang benar dengan palsu, terlebih kekuatan hukum dan perjanjian tidak akan bisa dibenarkan jika menggunakan tanda tangan online palsu.

Tanda tangan digital Menggunakan Kriptografis

Mekarisign menggunakan cara lebih kompleks dengan mekanisme kriptografi asimetris. Maksud dari kriptografi asimetris ini dapat dipahami sebagai proses penguncian data dalam sebuah kunci. Sebagaimana pengamanan benda, dokumen juga memerlukan pengamanan yang ketat untuk menghindari pencurian data yang berujung pada penyalahgunaanya. Untuk pengamanan kunci yang diberikan sering disebut dengan kunci privat, yang hanya bisa dibuka dengan kunci pasangannya tau yang biasa disebut sebagai kunci publik.

Proses penguncian data yang dilakukan Mekarisign adalah dengan meletakkan data yang ingin ditandatangani untuk dienkripsi dulu dengan sebuah akun privat menjadi bentuk lain yang disebut dengan ciphertext. Cipher text ini hampir sama dengan dokumen asli, namun bentuknya tidak bisa dibaca sama halnya pada dokumen asli. Hanya dapat diartikan secara harfiah karena bentuknya seperti kode yang tersebar secara acak. Anda pasti tidak perlu khawatir ketika sudah ada pengamanan dokumen Anda. Sistem pengamanan telah melekat kuat pada tanda tangan online Mekarisign.

Beberapa kali disebutkan mengenai sertifikasi digital pada tanda tangan online, untuk bentuknya sertifikat digital menjadi salah satu pengamanan dokumen, yang sama dengan kunci publik dan ciphertext. Jadi untuk pengamanan dokumen pada tanda tangan digital dilakukan tiga kali dengan menggunakan penandatanganan sertifikat digital, kunci publik, dan ciphertext didalamnya. Sehingga semua informasi yang tertera dalam dokumen tidak akan berbentuk sebuah dokumen yang bertanda tangan, tetapi juga tiga informasi elektronik yang menjadi hasil dari pengamanan tiga kunci sebelumnya.

Mekanisme Enkripsi Dokumen

Pengamanan dokumen dapat dilakukan ketika dokumen telah dienkripsi terlebih dahulu. Apa itu enkripsi dan bagaimana prosesnya? Dalam proses enkripsi dokumen akan dilakukan oleh entitas penyelenggara sertifikasi elektronik terkenal, seperti PrivyID. Badan penyelenggara enkripsi ini akan mengenkripsi dokumen Anda dengan sebuah kunci privat. Kemudian memasangkannya dengan sebuah kunci publik serta meletakkan sertifikat digital pemilik dokumen yang telah dilakukan validasi sebelumnya oleh pemilik dokumen digital.

Setelah dokumen siap, maka akan dikirimkan oleh PrivyID pada penerima. Sebelumnya akan dilakukan pengecekan, jika memang tanda tangan online bersifat valid dan asli makan akan dienkripsi dengan kunci publik, sebagai pengunci dari kunci privat tadi. Ketika dokumen telah melewati fase ini, berarti dokumen nantinya hanya bisa dilihat oleh penerima dokumen. Hal ini beralasan karena memang pada dekripsi dokumen telah terkunci dengan baik.

Mekarisign pada proses dekripsi awalnya dilakukan dengan melakukan perubahan bentuk dokumen ke bentuk ciphertext ke kunci publik. Cipher tdexy ini jauh lebih melekat pada dokumen yang dikirimkan. Proses ini akan dilanjutkan dengan penandatanganan digital untuk membuktikan keabsahan dokumen sekaligus menghindari kesalahan atau kecurangan dari informasi yang ada didalamnya. Dari paparan ini dapat dilihat tanda tangan onlineMekarisign memberikan tambahan konfirmasi untuk benar-benar memastikan dokumen telah valid dan benar setelah dilakukannya sertifikat digital dan dekripsi dokumen.

Contoh Penggunaan Tanda Tangan Digital

Mekarisign sebagai aplikasi tanda tangan telah berkolaborasi dengan banyak perusahaan, yang telah mempergunakan jasa keamanan dari tanda tangan online padanya. Fitur dan keunggulan keamanan menjadi landasan paling banyak karyawan-karyawan dalam perusahaan maupun pemilik perusahaan pada akhirnya menetapkan untuk berkolaborasi pada platform tanda tangan online ini. Beberapa alasan diberikan untuk memanfaatkan fitur dalam tanda tangan online pada beberapa divisi atau bagian pada perusahaan tersebut, diantaranya.

Pertama, penggunaan tanda tangan ini dilakukan pada divisi penjualan atau sales untuk menjaga tim fokus pada target penjualan. Aplikasi tanda tangan diberikan untuk menjaga fokus penjualan dengan membebaskan mereka dari tugas administrasi berulang yang biasanya dilakukan secara manual. Tugas ini dapat berupa laporan penjualan berkala yang harus diberikan pegawai dalam divisi sales secara berulang. Jika biasanya dilakukan pelaporan secara manual, pada Mekarisign berganti ke arah digital. Berikut juga memberikan tanda tangan online yang juga dilakukan secara digital juga, sangat praktis bukan?

Bagian perusahaan yang banyak mempergunakan Mekarisign sebagai tanda tangan online pada Human Resources atau kerap disebut sebagai kepegawaian perusahaan. Pada divisi bagian ini lebih banyak mempergunakan aplikasi tanda tangan sebagai penandatanganan elektronik produktivitas karyawan perusahaan. Fungsinya juga diperlukan untuk memungkinkan bahwa karyawan perusahaan ini telah mengakses dokumen perusahaan dengan mudah. Pada divisi bagian ini juga memiliki banyak dokumen-dokumen penandatanganan yang memang mengharuskan pengamanan ekstra.

Pastinya pada Human resources selalu berkaitan dengan dokumen-dokumen baik dari dalam perusahaan maupun luar mengenai kepegawaian. Sebagian besar data ini bersifat rahasia dan hanya boleh diketahui oleh beberapa pihak saja. Sehingga melalui platform tanda tangan online telah dibuatkan pengamanan dengan kunci yang saling melekat, sehingga dokumen-dokumen penting perusahaan akan lebih aman dan terjamin kebenarannya.

Contoh penggunaan tanda tangan online ketiga adalah finance, divisi bagian ini dapat dikatakan sebagai yang paling sering berkaitan dengan informasi, dokumen-dokumen eksternal, dan surat-surat penting. Untuk membuat keamanan dokumen dan data yang dimilikinya, dilakukan optimalisasi menggunakan Mekarisign. Pengamanan dokumen dan validasi keamanan membuat banyak perusahaan memang menggunakan aplikasi ini. Sekaligus pada upaya pengurangan penggunaan kertas, karena begitu banyak resiko yang akan terjadi jika menggunakan dokumen kertas ini.

Selanjutnya contoh penggunaan Mekarisign dalam perusahaan juga dilakukan pada pemberian Legal. Dalam hal ini perusahaan lebih banyak melakukan pengiriman, pengaturan, dan monitor beragam informasi rahasia. Informasi-informasi rahasia ini pastinya dilindungi dan tidak menginginkan adanya kebocoran data. Untuk itu banyak dilakukan pengamanan dokumen, melalui aplikasi dan platform tanda tangan digital Mekarisign keamanan ini dijamin.

Sesuai dengan penjelasan sebelumnya, untuk keamanan aplikasi ini tidak perlu diragukan, karena pastinya ada banyak kunci pelindung yang akan memastikan data Anda terjaga dengan baik sekaligus kebenaran data Anda melalui beberapa cara di atas.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: