Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Survei CNN: Bangkitkan Pengusaha Indonesia, Peluang Airlangga Jadi Penerus Jokowi di Pilpres 2024 Besar

Survei CNN: Bangkitkan Pengusaha Indonesia, Peluang Airlangga Jadi Penerus Jokowi di Pilpres 2024 Besar Kredit Foto: Ist

Menanggapi hasil survei CNN, Pengamat Politik  Universitas Esa Unggul, Syurya Muhammad Nur, M.Si menilai bahwa Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto memiliki peluang untuk mendapatkan dukungan dari pengusaha Indonesia, hal itu terjadi karena Airlangga adalah sosok Menteri Perekonomian dan bekerja dengan baik. 

"Saya setuju kalau survei CNN itu mengunggulkan Airlangga Hartarto dengan para pengusaha Indonesia, apalagi Airlangga sebagai Menko perekonomian saat ini dan kinerjanya, " kata Syurya Muhammad Nur, kepada wartawan, Jumat (4/11/2022). 

Syurya menilai peluang Airlangga mendapatkan dukungan dari pedangan umkm dan pengusaha Indonesia bukti bahwa Airlangga dekat dengan pengusaha dan telah memberikan kemudahan dalam perekonomian seperti kebijakannya meski sempat ada persoalan terkait harga minyak goreng.

Tak hanya itu, kata dia, Airlangga juga harus  terus bekerja keras untuk membangkitkan perekonomian masyarakat dan para pengusaha Indonesia. 

"Saat ini Airlangga harus bekerja keras lagi kepada masyarakat untuk tetap terus mendapat dukungan dari masyarakat dan pengusaha Indonesia, " ucapnya. 

Menurutnya, sosok Airlangga sangat besar berpotensi menjadi Capres 2024 jika KIB tetap kompak dan siapa sosok wakilnya nanti.

Menurutnya sosok airlangga sangat berpotensi besar memenangi Pilpres 2024 karena mayoritas pelaku usaha menginginkan Airlangga sebagai penerus Jokowi.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: