Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Inovasi Sandiaga Uno, Hadirkan Ragam Instalasi Karya Seni Demi Menyambut Delegasi KTT G20

Inovasi Sandiaga Uno, Hadirkan Ragam Instalasi Karya Seni Demi Menyambut Delegasi KTT G20 Kredit Foto: Kemenparekraf
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ragam instalasi seni karya sejumlah seniman Bali dihadirkan di sejumlah titik di Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali, khususnya di area kedatangan terminal internasional jelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan berlangsung pada 15-16 November 2022.

Instalasi seni yang banyak menceritakan tentang kehidupan masyarakat Bali ini akan menjadi suguhan menarik bagi para delegasi KTT G20 saat mereka tiba di Bali. Diharapkan para deligasi dapat mengenal lebih jauh tentang kehidupan masyarakat Bali yang kaya akan ragam budaya. Termasuk konsep Tri Hita Karana, yakni ajaran yang mengajarkan agar manusia mengupayakan hubungan yang harmonis dengan Tuhan, sesama manusia, serta alam lingkungan.

Baca Juga: Diisukan ‘Balikan’ dengan Prabowo Subianto Jelang Pilpres 2024, Sandiaga Uno: Kami Masih Sama-sama Sibuk, Tapi…

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi dihadirkannya ragam instalasi seni yang merupakan bagian dari program beautifikasi Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai oleh PT. Angkasa Pura 1.

"Kesiapan bandara merupakan hal yang sangat penting untuk memberikan kesan pertama bagi para delegasi sehingga mereka dapat merasakan keramahtamahan yang menjadi salah satu keunggulan Indonesia," kata Menparekraf Sandiaga Uno dalam keterangannya, Senin (7/11/2022).

Instalasi seni ini juga menjadi etalase keragaman budaya yang dimiliki Indonesia dan menjadi sarana promosi yang efektif. Sehingga para delegasi yang merupakan para kepala negara, menteri, dan anggota delegasi lainnya bisa lebih jauh mengenal Indonesia.

"First impression menjadi satu hal yang penting. Presidensi G20 Indonesia akan menjadi etalase bagi ragam budaya yang dimiliki Indonesia," kata Menparekraf Sandiaga.

Selain instalasi karya seni di terminal kedatangan dan keberangkatan internasional Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai, PT. Angkasa Pura I juga melakukan revitalisasi dan beautifikasi area lain. Yakni General Aviation Terminal (GAT) dan Gedung VVIP Existing.

Di samping itu juga ada pembangunan terminal VVIP baru yang pengerjaannya dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Sehingga para delegasi terutama kepala negara peserta KTT G20 bisa merasakan hospitality Indonesia setibanya mereka di bandara," kata Menparekraf Sandiaga.

Menparekraf Sandiaga menegaskan, Presidensi G20 Indonesia merupakan momentum besar yang harus dijaga dalam upaya bersama memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif tanah air.

Keterlibatan aktif dari seluruh unsur masyarakat dan juga pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif serta pihak-pihak terkait lainnya harus dapat dipastikan guna memastikan pelaksanaan Presidensi G20 Indonesia benar-benar memberikan dampak yang luas, baik secara langsung maupun tidak langsung terhadap masyarakat. Khususnya dalam mendorong kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja

"Pelaksanaan Presidensi G20 Indonesia akan menghadirkan citra yang sangat positif terhadap Indonesia. Bahwa Indonesia sebagai negara yang terkena dampak dari COVID-19 yang cukup tinggi, namun dapat bangkit dan membuktikan diri mampu menjadi tuan rumah penyelenggaraan event dunia. Presidensi G20 Indonesia juga akan menjadi etalase terhadap ragam budaya yang begitu beragam yang dimiliki Indonesia," ujar Sandiaga. 

"Sehingga diharapkan kepercayaan masyarakat dunia terhadap Indonesia semakin tinggi dan semakin memantapkan posisi Indonesia sebagai destinasi kelas dunia yang berkualitas dan berkelanjutan," kata Sandiaga.

Ragam instalasi seni yang dihadirkan tersebut antara lain adalah "Paradise Scape" karya I Wayan Upadana, seorang perupa multimedia asal Gianyar, Bali. Instalasi karya seni yang menggabungkan ragam media mulai dari resin, video, layar LED, dan kaca ini bermakna tentang simbol keindahan dan ketenangan yang harmonis.

Baca Juga: Tuntut Mundurnya Jokowi, Habib Rizieq Cs Dinilai Jualan ''Indonesia Lebih Baik'' Demi Ambisi Politik

Karya ini menyampaikan kemampuan sebagai manusia untuk merangkul lingkungan untuk menyambut dan berasimilasi dengan keunikan yang ditemukan pada orang lain, baik itu karakteristik perorangan atau budaya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: