Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bantu Perusahaan Tekan Fraud, Optik Melawai Perkenalkan Program Teranyarnya

Bantu Perusahaan Tekan Fraud, Optik Melawai Perkenalkan Program Teranyarnya Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Optik Melawai meluncurkan program terbarunya yang khusus diperuntukkan bagi para Pemberi Kerja beserta karyawannya di seluruh Indonesia, yaitu “Optical Cashless Program” yang merupakan salah satu dari program utama dari Divisi Corporate Sales and Insurance Business.

“Untuk memperkuat posisi sebagai pemimpin pasar di industri Kacamata dan untuk bisa menjangkau lebih banyak Perusahaan di Indonesia, Optik Melawai telah membentuk divisi khusus yaitu Corporate Sales and Insurance Business Division yang berfokus utama untuk membantu para Pemberi Kerja mengelola Program Kacamata Karyawan," ujar Eddyanto Hadisurjo, Managing Director Optik Melawai dalam keterangannya di Jakarta, Senin (14/11/2022).

Sementara itu, Head of Corporate Sales and Insurance Business Optik Melawai, Endung Irmawati berharap, dengan menghadirkan Optical Cashless Program ini, solusi atas pengelolaan Program Kacamata Karyawan yang selama ini dinantikan oleh para Pemberi Kerja dan Karyawan di seluruh Indonesia, dapat terpenuhi. Baca Juga: Great Eastern Life Gandeng Optik Melawai Wujudkan Target Inklusi Keuangan

Adapun Optical Cashless Program memberikan banyak keuntungan yang bisa dinikmati oleh Pemberi Kerja dan Karyawannya. Untuk pemberi kerja, manfaat yang didapat diantaranya adalah Menghindarkan dari kemungkinan terjadinya Fraud Claim; Mengurangi proses biaya administrasi dan mempermudah perusahaan monitoring transaksi atau penggunaan, dan sebagainya.

Sementara keuntungan bagi Karyawan diantarannya Peserta mendapatkan discount langsung untuk pembelian frame, lensa dan softlens sepanjang tahun selama periode Kerjasama; Kemudahan bertransaksi secara cashless di lebih dari 300 cabang Optik Melawai di seluruh Indonesia, dan Optik Melawai menyediakan pilihan product yang terlengkap baik baik dari sisi merek maupun model; serta Memberikan layanan pemeriksaan mata dengan standard tinggi, tenaga pemeriksa terlatih dan alat alat pemeriksaan terbaik.

Sebagai bagian dari peluncuran “Optical Cashless Program” dan bentuk apresiasi atas kerjasama dan dukungan yang telah diberikan oleh Business Partner, Optik Melawai menyelenggarakan Business Partners Gathering yang dikemas dalam bentuk “Eyewear Trunk Show and Corporate Award 2022” yang mengusung tema “Maximize The Potential of Employee Eyewear Benefit Through Partnership with Optik Melawai."

Acara Eyewear Trunk Show and Corporate Award 2022 ini terselenggara karena Optik Melawai melihat pentingnya Program Kacamata Karyawan untuk dikelola secara efektif dan efisien agar Pemberi Kerja dapat terhindar dari terjadinya unnecessary cost atau fraud claim dan di saat yang sama kepuasan dan kenyamanan Karyawan bisa ditingkatkan.

"Optik Melawai berharap melalui acara Eyewear Trunk Show and Corporate Award 2022 ini kesadaran para Pemberi Kerja akan kebutuhan pengelolaan program kacamata karyawan yang effective dan efisien semakin terbuka dan Optical Cashless Program Optik Melawai dapat dinikmati oleh lebih banyak perusahaan di Indonesia," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: