Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

NATO Melempem Soal Rudal Nyasar, Jerman Tawarkan Sistem Penangkal Rudal ke Polandia

NATO Melempem Soal Rudal Nyasar, Jerman Tawarkan Sistem Penangkal Rudal ke Polandia Kredit Foto: Reuters/Christian Mang
Warta Ekonomi, Berlin -

Jerman telah menawarkan sistem pertahanan rudal Patriot kepada Warsawa untuk membantunya mengamankan wilayah udaranya setelah sebuah rudal nyasar jatuh di Polandia pekan lalu, kata Menteri Pertahanan Christine Lambrecht kepada sebuah surat kabar, Minggu (20/11/2022).

Pemerintah Jerman telah mengatakan akan menawarkan tetangganya bantuan lebih lanjut dalam pengawasan udara dengan Eurofighters Jerman setelah insiden tersebut, yang awalnya menimbulkan kekhawatiran bahwa perang di Ukraina dapat meluas melintasi perbatasan.

Baca Juga: Batal Tuduh Rusia Sembarangan, Zelensky Tarik Kata-kata Soal Rudal Nyasar: Saya 100% Tidak Tahu

“Kami telah menawarkan dukungan Polandia dalam mengamankan wilayah udara dengan Eurofighters kami dan dengan sistem pertahanan udara Patriot,” kata Lambrecht kepada Rheinische Post and General Anzeiger.

Rudal yang menghantam Polandia pekan lalu, menewaskan dua orang, tampaknya ditembakkan oleh pertahanan udara Ukraina daripada serangan Rusia, kata kepala NATO Jens Stoltenberg.

Sistem pertahanan udara berbasis darat seperti Patriot Raytheon dibangun untuk mencegat rudal yang masuk.

NATO telah bergerak untuk memperkuat pertahanan udara di Eropa timur sejak invasi Rusia ke Ukraina pada Februari.

Lebih dari selusin sekutu NATO yang dipimpin oleh Jerman pada Oktober memulai inisiatif untuk bersama-sama mendapatkan sistem pertahanan udara untuk beberapa lapisan ancaman, termasuk Patriot.

Jerman memiliki 36 unit Patriot ketika menjadi negara garis depan NATO selama Perang Dingin. Pasukan Jerman saat ini memiliki 12 unit Patriot, dua di antaranya dikerahkan ke Slovakia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: