Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin menegaskan agar kasus virus polio yang tengah terjadi di Aceh tidak meluas. Untuk itu, Wapres menginstruksikan kepada pihak terkait untuk segera ditangani agar tidak menjadi pandemi.
"Saya kira perlu segera ditangani, jangan sampai menjadi pandemi seperti dulu," tegas Wapres dalam keterangan persnya, Senin (21/11/2022).
Baca Juga: 30 provinsi dan 415 Kabupaten Kota di Indonesia Rawan Polio
Wapres menekankan perlu ada penanggulangan agar dapat diantisipasi ke depannya. Untuk itu, perlu ketelitian dan dideteksi sesegera mungkin agar kasus ini tidak meluas.
"Jangan sampai kemudian menjadi banyak. Lebih teliti lagi dideteksi dan segera diatasi supaya tidak melebar," ujar Wapres.
Baca Juga: Indonesia KLB Polio, Ini dia Kronologisnya
Wapres berharap imunisasi polio dapat digalakkan kembali. Pasalnya, jika kasus virus polio ini menjadi pandemi akan berdampak buruk bagi Indonesia.
"Kalau jadi pandemi akan jadi masalah seperti yang kita alami dulu, (sehingga) imunisasi Polio sampai (menjadi) gerakan nasional," ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait: