Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ganjar Pranowo Ungkap Dirinya Merasa Tertuduh Usai Presiden Jokowi Sebut Pemimpin Berambut Putih

Ganjar Pranowo Ungkap Dirinya Merasa Tertuduh Usai Presiden Jokowi Sebut Pemimpin Berambut Putih Kredit Foto: Twitter/Ganjar Pranowo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi sebelumnya menyampaikan soal pemimpin ideal memiliki banyak kerutan di wajah dan berambut putih, banyak orang kekinian meniru ciri-ciri tersebut.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan dirinya dibuat merasa heran usai munculnya pernyataan Jokowi tersebut. 

Hal itu disampaikan Ganjar dalam diskusi yang diadakan salah satu bank ternama di Kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).

Baca Juga: Tak Mau Ketinggalan Tren 'Kriteria Capres Jokowi', Zulhas Terang-terangan: Lihat Tuh Pak Airlangga Kerutan Semua Wajahnya

Awalnya ada seorang perserta diskusi yang merupakan ibu-ibu bernama Mala mengaku sebagai fans bertanya soal pernyataan Jokowi terkait pemimpin memiliki banyak kerutan di wajah dan rambut putih apakah sosok tersebut merupakan Ganjar atau bukan. Ganjar pun memberikan jawaban.

"Bu, kacau ini. Bu, gara-gara pak presiden bilang itu kan bu. Beredar semua orang wajahnya berkerut dan pakai rambut putih bu," kata Ganjar.

Sontak hal itu mengundang gelak tawa para peserta diskusi. Ganjar kemudian menegaskan, bahwa usai adanya pernyataan Jokowi tersebut dirinya merasa tertuduh.

"Jadi apakah itu Ganjar, kan saya sudah bilang dari tadi, tertuduh saya," tuturnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Bagikan Artikel: