Sindir Pernyataan Pendukung Anies, Teddy: Mereka Bingung karena Tidak Ada Hal yang Bisa Mereka Jual

Pendukung bakal capres dari partai NasDem, Anies Baswedan, menyebut bahwa jagoannya dibenci karena media sosial. Pernyataan itu lantas dikritik Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi.
Seolah-olah, kata Teddy, informasi di media sosial tentang Anies adalah informasi yang tidak benar, sehingga mereka akan mengedukasi masyarakat dengan mendatangkan Anies ke berbagai daerah.
Baca Juga: Tangan Kanan Paloh: Anies Presiden, Prabowo Wakil Presiden kan?
"Jelas bahwa informasi yang disampaikan ke media sosial terkait Anies bukan informasi hoax, tapi menyampaikan jejak digital @aniesbaswedan, menyampaikan bukti-bukti, di mana hal itu bagian dari mengedukasi masyarakat agar mendapatkan informasi yang benar terkait Anies," ucapnya dalam unggahannya, Senin (5/12/2022).
Jangan sampai terbalik, kata dia, ketika media sosial menyampaikan jejak digital, menyampaikan informasi yang asal muasalnya berasal dari Anies maupun pendukungnya, lalu dianggap sebagai menyebarkan kebencian, menyebarkan informasi hoax. Itu malah memperlihatkan kekerdilan.
Menurut Jubir Partai Garuda ini, pendukung Anies memperlihatkan bahwa mereka sama sekali tidak tahu harus menjual calonnya bagaimana. "Memperlihatkan bagaimana mereka bingung karena tidak ada hal yang bisa mereka jual, bukti-bukti yang ada malah mematahkan narasi yang mereka bangun untuk menjual Anies," tuturnya.
Baca Juga: Unggah Momen Antar Megawati Pulang, Gibran Ditodong Pertanyaan Soal 2024 Oleh Netizen
Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Warta Ekonomi dengan Fajar.co.id.
Editor: Puri Mei Setyaningrum