Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Amien Rais: Kekuasaan Dibangun dari Puing-Puing Kebohongan, Tiangnya Keropos Dimangsa Rayap, Tumbang!

Amien Rais: Kekuasaan Dibangun dari Puing-Puing Kebohongan, Tiangnya Keropos Dimangsa Rayap, Tumbang! Kredit Foto: Instagram/Amien Rais
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Amien Rais membacakan sebuah puisi karya Adhie M Massardi, puisi yang bernada satire itu menyasar pada kritik politik rezim yang menurutnya dibangun oleh 'puing-puing kebohongan'.

Puisi dibacakan Amien Rais bersamaan dengan sejumlah tokoh-tokoh politik lain, seperti mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo, Mantan Kasum TNI Letjen (Purn) Johannes Suryo Prabowo, Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso, dan pengamat hukum Refly Harun.

Dan berikut puisi dari Adhie M Massardi sebagaimana dibacakan oleh Amien Rais:

SAJAK PENGANTAR PERGANTIAN KEKUASAAN

Sebelum ayam berkokok

Dan langit timur mandi cahaya jingga

Aku dengar suara "gubrak!"

Kekuasaan

Yang dibangun dari puing-puing kebohongan

Yang tiang-tiangnya keropos dimangsa rayap

Tumbang!

Maka setelah adzan subuh

Tak ada lagi orang yang gaduh

Mereka kian percaya apa kata ulama

"Doa orang-orang tertindas

Akan dikabulkan Tuhan dengan lekas!"

Apalah artinya kemerdekaan tanpa kedaulatan

Apalah artinya pemerintahan tanpa kepercayaan

Apalah artinya kekuasaan tanpa menyejahterakan

Apalah artinya jabatan tanpa kehormatan

Jika setiap kata hanya dusta

Jika kepada ikrar dia ingkar

Jika kepada amanat dia khianat

Cukup sudah masa susah

Sesungguhnya pemimpin yang baik itu

Bukanlah yang ada dalam pikiran rakyatnya

Sehingga dalam survei-survei elektabilitas

Selalu nangkring di baris paling atas

Sesungguhnya pemimpin yang baik itu

Yang rakyat ada dalam hati dan pikirannya

Sehingga setiap nafas dan desah rakyatnya

Mendorong setiap langkah kebijakannya

Sesungguhnya persoalan rakyat itu nyata

Sedangkan elektabilitas itu semu dan menipu

Elektabilitas tak pernah membuat masalah tuntas

Maka carilah pemimpin berintegritas dalam kapasitas

Cukup sudah masa susah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: