Perkara Bupati Meranti Sebut Kemenkeu Diisi Setan & Iblis Bikin Geger, Demokrat: Menterinya Aja Bilang Ada Setan & Tuyul
Prastowo Yustinus, salah seorang Staf Khusus Kementerian Keuangan (Kemenkeu) tengah menjadi sorotan publik. Hal itu tidak terlepas dari unggahan video di media sosialnya yang meminta Bupati Meranti, Muhammad Adil, agar memberi klarifikasi soal pernyataannya yang menyebut Kementerian Keuangan diisi setan dan iblis.
Merespon hal itu, Kader Demokrat, Cipta Panca Laksana, angkat suara. Ia menghubungkan kisruh Kemenkeu dan Bupati Meranti itu dengan pernyataan Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani.
Baca Juga: Mencak-Mencak hingga Ancam Lakukan Gencatan Senjata, Kesalnya Bupati Meranti Sudah Sampai Ubun-Ubun!
“Menterinya aja bilang ada setan dan tuyul di kementeriannya. Malah stafsusnya marah dikatain bupati Meranti kalian ini setan dan iblis,” ungkapnya dikutip Fajar.co.id dari cuitannya di Twitter, Rabu (14/12/2022). Omongan Sri Mulyani Ikut Diseret-Seret
Sebagai Stafsus, Panca dengan cetus menyarankan agar Prastowo memarahi Menkeu, Sri Mulyani.
“Kalau mau marah sekalian tuh marahin menterinya. Iya nga sih?”
Diketahui, pada puncak Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakorida) Kementerian Keuangan, Selasa (13/12/2022), Sri Mulyani mengatakan dalam mengelola keuangan negara selalu ada tindakan kejahatan yang menghantui kantornya.
Baca Juga: Profil Bupati Meranti Muhammad Adil Yang Ngamuk, Sebut Kemenkeu Iblis
Mulanya, Sri Mulyani bilang godaan untuk korupsi seringkali tak sejalan dengan di mana orang tersebut bekerja karena peluang untuk tetap korupsi selalu ada.
Ia mengatakan, kantornya yang mencanangkan Wilayah Bebas Korupsi - Wilayah Birokasi Bersih dan melayani, diharapnya tidak lagi ada setan atau tuyul yang membolak-balikan hati.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: