Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Konten Ganjar soal Bantuan Renovasi di Twitter Dihapus, Orang Demokrat: Kek Maling Konangan

Konten Ganjar soal Bantuan Renovasi di Twitter Dihapus, Orang Demokrat: Kek Maling Konangan Ganjar Pranowo | Kredit Foto: Twitter/Ganjar Pranowo

Dihapusnya cuitan di twitter Ganjar Pranowo terkait bantuan renovasi itu mendapat respon dari politisi Partai Demokrat Ardi Wirdamulia atau yang akrab disapa Awe. 

Awe mengatakan bahwa cuitan Ganjar Pranowo yang dihapus tersebut seakan maling yang ketahuan.

Awe juga menduga bahwa dihapusnya postingan tersebut lantaran ada kesadaran yang dilakukannya itu tidak patut.

"Tweet ini telah dihapus. Kek maling konangan. Mungkin karena sadar yg dilakukan. @ganjarpranowo ini ngga patut. Pakai dana Baznas buat memugar rumah kader. Penyalahgunaan wewenang yg perlu diusut tuntas," cuitnya.

Sebelumnya terkait dihapusnya konten soal bantuan untuk kader PDIP itu akun twitter Ganjar Pranowo dibanjiri komentar netizen yang penasaran.

"ndoro @ganjarpranowo kenapa cuitan ini kamu hapus??? Uang zakat dari umat kau pakai seenaknya sendiri untuk kepentingan partaimu dan untuk ambisi politikmu..emang bener-bener ngga ada adab," cuit Jojo.

'Opo kih?" tanya Ndok disertai cuitan twitter Ganjar Pranowo yang dihapus.

"Kalau memugar 50 rumah kader partai pakai dana baznas gimana pak?" tanya Muhammad Awaluddin.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: