Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pede dengan 1,5 Juta Pasukan Cadangannya, Belarusia: Kalau Ada Deklarasi Darurat, Siap

Pede dengan 1,5 Juta Pasukan Cadangannya, Belarusia: Kalau Ada Deklarasi Darurat, Siap Kredit Foto: Reuters/Vasily Fedosenko
Warta Ekonomi, Minsk -

Sedikitnya 1,5 juta personel militer cadangan Belarusia di luar angkatan bersenjatanya akan diturunkan mengikuti instruksi dari deklarasi darurat.

"Struktur organisasi yang berjumlah hingga 1,5 juta orang ini akan diterjunkan jika terjadi deklarasi darurat militer dan peralihan ekonomi ke mode perang," kata Sekretaris Dewan Keamanan Negara, Alexander Volfovich.

Baca Juga: Ngeri, Belarusia Bongkar Kekuatan Rudal Iskander yang Dikasih Rusia: Jangkauan 500 Km

Presiden Belarusia, Alexander Lukashenko telah mendukung Presiden Rusia Vladimir Putin dalam perang dengan Ukraina yang telah berjalan selama satu tahun. Lukashenko mengizinkan pasukan Rusia menyerang Ukraina dari wilayah Belarusia.

Lukashenko juga mengizinkan Rusia untuk melatih pasukan cadangannya di Belarusia. Belum lama ini, Lukashenko memerintahkan pembentukan pasukan pertahanan teritorial sukarelawan baru yang berjumlah hingga 150.000 orang.  Dia mengatakan pasukannya akan berperang jika Belarusia diserang.

Belarusia memiliki populasi sekitar 9,3 juta. Menurut Neraca Militer Institut Internasional untuk Studi Strategis 2022, tentara profesional Belarusia berjumlah sekitar 48.000 orang. Sementara tentara perbatasan negara berjumla sekitar 12.000 orang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: