Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bidik KUR untuk Generasi Milenial, Bank DKI Kolaborasi dengan Kemenko Perekonomian

Bidik KUR untuk Generasi Milenial, Bank DKI Kolaborasi dengan Kemenko Perekonomian Kredit Foto: Bank DKI
Warta Ekonomi, Jakarta -

llSebagai bentuk dukungan program Pemerintah khususnya akses Kredit Usaha Rakyat (KUR), Bank DKI berkolaborasi bersama Kemenko Perekonomian RI menggelar kegiatan KUR Festival bertajuk ”Super Gen-creation: Anak Muda Sejahtera bersama KUR!” di Gedung Sate, Bandung (17-18 Maret 2023).

Hadir dalam acara ini adalah Sekretaris Kementerian Koordinator (Sesmenko) Bidang Perekonomian Republik Indonesia Susiwijono Moegiarso, dan Gede Edy Prasetya Asisten Deputi Pasar Modal dan Lembaga Keuangan, Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian RI.

Mewakili Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy, pada kesempatan yang sama, Direktur Kepatuhan Bank DKI, Ateng Rivai mengatakan partisipasi Bank DKI dalam acara ini merupakan komitmen dalam mendorong pemberdayaan UMKM khususnya generasi muda. Baca Juga: Fokus Akselerasi Bisnis Pembayaran Digital, Bank DKI Gandeng BC Card Asia Pacific

Lebih lanjut, Ateng mengatakan partisipasi Bank DKI tersebut membuka ruang kepada para pelaku UMKM, khususnya gen-Z dalam rentang usia 18-25 tahun yang tertarik pada informasi akses pembiayaan KUR, dengan harapan dapat membantu pertumbuhan bisnis dan berdampak luas pada pertumbuhan ekonomi. "Bank DKI berkomitmen penuh memaksimalkan penyaluran KUR sebagai perluasan akses permodalam bagi UMKM” ujar Ateng.

Sebagai informasi, Bank DKI mencatatkan penyaluran KUR pada tahun 2022 mencapai sebesar 100% dari kuota atau sebesar Rp1,15 Triliun kepada kurang lebih 6.023 pelaku usaha UMK dan Mikro.

Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy, melalui keterangan tertulis menyampaikan sebagai salah satu bank penyalur KUR, Bank DKI tidak hanya berkomitmen untuk meningkatkan akses pembiayaan, melainkan mendorong pemberdayaan dan pendampingan bagi UMKM untuk terus tumbuh dan berkembang dalam menopang perekonomian nasional.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: