Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Synology Luncurkan Kamera AI BC500 dan TC500

Synology Luncurkan Kamera AI BC500 dan TC500 Kredit Foto: Synology
Warta Ekonomi, Jakarta -

Synology mengumumkan peluncuran terbaru BC500 dan TC500, kamera IP serbaguna berbentuk bullet dan turret untuk solusi CCTV yang cerdas. Synology BC500 dan TC500 diklaim menyajikan kemampuan AI yang canggih, kualitas video yang tinggi, dan integrasi sempurna dengan sistem manajemen video Surveillance Station.

"BC500 dan TC500 merupakan pilihan kamera IP terbaik untuk bisnis atau organisasi," ujar Lori Hsieh, Product Manager untuk Kamera Synology, kepada media, Rabu (29/3/2023). 

Baca Juga: Tips Memilih CCTV dengan Kualitas Bagus

"Kedua kamera ini jika digabungkan dengan aplikasi Synology Surveillance Station akan memberikan pengalaman pengguna yang sangat mengesankan. Mulai dari implementasi hingga pemantauan dan pengarsipan rekaman, fungsionalitasnya yang canggih dirancang agar dapat tersedia untuk user, memastikan kebutuhan akan keamanan dapat terpenuhi setiap saat," jelasnya.

Synology juga menghadirkan solusi pengawasan CCTV terbaik untuk bisnis dengan menggabungkan teknologi AI dengan perangkat CCTV.

Solusi lengkap Synology tidak hanya terbatas pada penyimpanan dan manajemen video, tetapi juga menawarkan kamera IP bertenaga AI terbaru untuk melengkapi sistem pengawasan CCTV yang sudah ada. Lori menyebut, kamera IP Synology hadir dengan teknologi AI yang dapat membantu mengidentifikasi objek, orang, dan gerakan yang mencurigakan, sehingga dapat meminimalisasi kesalahan dalam pengawasan.

Selain kamera IP Synology, solusi Synology juga kompatibel dengan 8.200 kamera IP dari 140 brand yang tersedia di pasaran serta kamera yang mendukung ONVIF. "Anda dapat mengintegrasikan kamera yang sudah ada atau memilih kamera IP dari berbagai merek yang tersedia," tegas Lori.

Solusi Synology juga menawarkan keuntungan cost-effective untuk perusahaan yang sedang mencari solusi CCTV yang terjangkau. Dengan memilih Synology, klaim Lori, pengguna tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk membeli perangkat CCTV baru karena solusi Synology dapat mengintegrasikan kamera IP yang sudah ada.

Bagi sektor publik yang sedang mencari solusi CCTV yang compliant dengan regulasi CCTV yang ada, Synology dapat menjadi pilihan yang tepat. Solusi Synology adalah NDAA/TAA compliant yang berarti solusi ini memenuhi standar regulasi CCTV yang diperlukan di sektor publik.

"Solusi Synology adalah pilihan yang tepat bagi perusahaan atau sektor publik yang mencari solusi pengawasan CCTV yang lengkap, terjangkau, dan memenuhi standar regulasi CCTV yang ada. Dengan teknologi AI dan integrasi yang mudah, solusi Synology dapat membantu meningkatkan keamanan dan pengawasan Anda," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: