Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PKS Hingga PPP, Partai Islam Menguatkan Suara Dukungan di Bandung

PKS Hingga PPP, Partai Islam Menguatkan Suara Dukungan di Bandung Kredit Foto: Rahmat Saepulloh

Perempuan yang akrab disapa dengan sebutan Ibu Cinta ini meraih elektabilitas tertinggi sebesar 21% disusul oleh Yana Mulyana di angka 16,9%. 

Fenomena menarik terlihat di posisi ketiga yang diduduki oleh H. Erwin,S.E. Anggota DPRD Kota Bandung sekaligus Ketua DPC PKB Kota Bandung Dengan elektabilitas sebesar 14,4%. Berikutnya di Posisi Keempat ada nama H.M Farhan, Politisi Partai Nasdem ini memiliki elektabilitas di angka 12,1%.

Baca Juga: Izin Hijrah ke PPP, Elite Gerindra ke Sandiaga Uno: Monggo Pindah Aja…

Selain nama-nama di atas, ada juga nama Sekda Kota Bandung Ema Sumarna dengan 5,3% kemudian Budayawan Budi Dalton 5% serta Ketua Karang Taruna Kota Bandung Andri Gunawan sebesar 3,1%.

Ketika ditanya terkait faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi tingkat elektabilitas para bakal calon Walikota Bandung, Grandy menjawab bahwa setiap orang punya daya Tarik yang berbeda.

 “Ibu Cinta sebagai istri dari Kang Emil diharapkan masyarakat dapat mengembalikan situasi Kota Bandung seperti pada saat Kang emil memimpin. Lalu, H. Erwin menjadi figur yang menarik bagi masyarakat karena seringnya beliau melakukan kegiatan dengan masyarakat. Selain itu, Erwin juga termasuk orang pertama yang berani mendeklarasikan bahwa dirinya akan mencalonkan diri sebagai Walikota Bandung.” jelasnya

Grandy juga menjelaskan bahwa hasil survei ini masih bisa sangat cair mengingat jumlah undecided voters yang cukup besar.

Baca Juga: Bawaslu Sebut Bagi-bagi Amplop Berlogo PDIP di Masjid Bukan Pelanggaran, PKS Ogah Pusing: Publik Sudah Cerdas

Undecided Voters untuk partai politik masih berada di angka 15,4% sementara untuk calon Walikota Bandung sebesar 7,5%," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: