Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anies Baswedan ‘Dikejar’ Waktu, Tak Dipungkiri akan Pilih AHY Jadi Wakilnya

Anies Baswedan ‘Dikejar’ Waktu, Tak Dipungkiri akan Pilih AHY Jadi Wakilnya Kredit Foto: Demokrat
Warta Ekonomi, Jakarta -

Anies Baswedan disinyalir tengah dikejar-kejar oleh waktu yang sayangnya mendesak bakal calon presiden (bacapres) itu segera mengumumkan siapa calon pendampingnya dalam Pilpres 2024.

“Anies kalau dikejar waktu tapi pada saat yang sama dia udah punya semacam stock wakil presiden yang ada, ya bukan soal (masalah),”  ucap Rocky Gerung melansir dari youtube channelnya, Senin (05/06/23).

“Tapi yang orang tahu bahwa stoknya belum ada, dan dalam waktu yang terbatas itu,” tambah Rocky. 

Menurut pengamat politik itu, Anies sebenarnya mengerti bahwa kalau dia masih terlalu lama maka moral dari relawan-relawannya ini akan jatuh. Jadi sebetulnya Anies berupaya untuk menambal waktu itu supaya ada kepastian.

Baca Juga: Rocky Gerung Ungkap Anies Baswedan Tidak Pantas Dipilih dalam Pilpres 2024, Ternyata Ini Alasannya…

“Memungkinkan Anies untuk mendesakkan apa yang dianggap sebagai pilihan dia sebetulnya,” katanya.

Sebelumnya diketahui bacapres Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) Anies Baswedan bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhyono (SBY) di Pacitan, Jawa Timur, Kamis (1/6/2023) lalu.

Kedua tokoh tersebut melakukan diskusi panjang. Dan berbagai hal turut dibahas dalam pertemuan tersebut, salah satunya soal Pilpres 2024.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Advertisement

Bagikan Artikel: