Bertemu Elite Partai Bahas Copras-Capres, Fahri Hamzah: Drama! Basa-Basi Poitik!
Wakil Ketua Umum Gelora Fahri Hamzah menilai masalah koalisi dan soal copras-capres waktunya masih cukup lama.
"Pendaftaran baru dibuka KPU pada tanggal 19 Oktober, dan calon presiden diumumkan tanggal 25 November 2023. Pemilu masih jauh. Kita masih punya waktu 5 bulan lagi. Terlalu panjang waktu dan terlalu mungkin semuanya berubah," kata Fahri dalam keterangannya.
Hal itu dikatakan Fahri menanggapi manuver parpol yang kasak-kusuk bertemu capres potensial dan manuver elite parpol untuk merayu parpol lain untuk gabung ke koalisi.
Eks politikus yang pernah dipecat PKS itu menilai drama-drama politik hari ini banyak tidak pentingnya dan tidak dibutuhkan oleh rakyat.
"Kecuali pertemuan itu dalam rangka perdebatan yang substansial ini hanya drama untuk memancing pemberitaan, yang konteksnya hanya sekadar pertemuan saja. Sementara publik sebetulnya ingin tahu, rakyat ingin tahu apa yang Capres pikirkan, mau dibawa ke mana bangsa ini? Hal-hal itu tidak boleh ditutupi hanya sekedar basa-basi seperti yang terjadi selama ini,” jelasnya.
"Ujung-ujungnya nanti pakai juga 75 hari kampanye, ya berarti pertemuan-pertemuan ini kan hanya menjadi drama.
Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menggelar pertemuan di Stadion GBK.
Tidak ada kesepakatan keduanya dalam pertemuan tersebut.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement