- Home
- /
- New Economy
- /
- CSR
Sampoerna University Terbangkan Pemenang Futurisme Highschool Students Competition Kuliah ke Amerika Serikat
Sebagai kelanjutan dari Futurisme Highschool Students Competition yang merupakan rangkaian Bright Future Competition (BFC) 2023, Sampoerna University memberangkatkan empat pemenang dari Jakarta dan Surabaya ke Arizona, Amerika Serikat. Mereka adalah Cheryl Loemantoro (Kategori Green Engineering Innovation), Darlene Riama Hutauruk (Kategori Green Business Plan), Muhammad Hanif (Kategori Green Short Movie), dan Cyra Anindya Alesha (Social Media Competition). Selama berada di Amerika, keempat pelajar sekolah menengah atas ini bisa melihat dan merasakan langsung serunya pengalaman kuliah di negeri Paman Sam.
Menurut hasil survey tahun 2022 yang dirilis U.S. News & World Report, Amerika Serikat merupakan negara dengan pendidikan tinggi terbaik di dunia. Tentunya ada berbagai kriteria yang harus dipenuhi untuk bisa menduduki peringkat pertama tersebut, seperti sistem pendidikan yang terintegrasi, aksesibilitas, hingga jumlah universitas yang masuk dalam jajaran sekolah berkualitas terbaik atau top tier university. Hal ini jugalah yang menjadi latar belakang Sampoerna University mengadopsi pendidikan tinggi Amerika dan menghadirkan kurikulum kelas dunia di Indonesia demi menciptakan lulusan berkualitas terbaik.
Sebagai satu-satunya universitas di Indonesia yang menawarkan pengalaman pendidikan tinggi Amerika. Sampoerna University mengusung misi untuk terus berkontribusi terhadap pengembangan SDM Indonesia yang inovatif dan unggul.
Marshall Schott, President of Sampoerna University, menyampaikan bahwa selain menghadirkan kurikulum unik berstandarisasi Amerika yang relevan dengan perkembangan industri masa kini, komitmen Sampoerna University adalah untuk terus mengedukasi dan membuka akses seluas-luasnya bagi generasi muda Indonesia dalam mengejar mimpi dan cita-citanya.
Baca Juga: Biaya Pendidikan Terus Menanjak, Simak Solusi Pengelolaan Keuangan Berbasis Syariah Bagi Orang Tua
“Salah satu contohnya yang kami hadirkan melalui kesempatan berharga bagi empat pelajar dengan ide-ide inovatif ini untuk memiliki pengalaman kuliah di salah satu institusi pendidikan tinggi terbaik di Amerika yang juga merupakan mitra strategis kami, yaitu University of Arizona,” jelasnya.
“Jelang tahun ketujuh program kemitraan Sampoerna University dengan University of Arizona telah memberi kesempatan bagi mahasiswa kami melakukan transfer kredit, sehingga bisa memperoleh gelar sarjana dari Sampoerna University serta bachelor dari University of Arizona. Tentunya efektivitas dari kemitraan ini terlihat dari data 9 dari 10 mahasiswa Sampoerna University berhasil mendapatkan pekerjaan sebelum lulus,” tambah Marshall.
Baca Juga: Tingkatkan SDM di Bidang Pendidikan, Bank Sumut Teken MoU dengan SPs USU
Cheryl Loemantoro sebagai salah seorang pemenang mengungkapkan perasaannya mendapatkan kesempatan untuk terbang ke Arizona, ”Saya sangat senang bisa mengunjungi University of Arizona dan mengenal lebih jauh fakultas engineering yang menjadi pilihan saya setelah lulus SMA. Cita-cita saya adalah menjadi sarjana teknik yang bisa bersaing dengan lulusan global lainnya. Dan, saya baru tau ternyata saya bisa mendapatkan gelar bachelor dan Sarjana S1 dengan sepenuhnya berkuliah di Indonesia karena Sampoerna University bermitra dengan University of Arizona. Ini bisa jadi pilihan terbaik mewujudkan impian saya!” ungkapnya.
Selama kolaborasi dari tahun 2018, Sampoerna University dan University of Arizona telah berhasil menyelenggarakan program-program inovatif di bidang Teknik Industri, Teknik Mesin, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Manajemen, dan Psikologi. Program-program ini dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan dunia yang semakin kompleks dan terhubung.
“Harapan kami, keempat pemenang ini memiliki pengalaman berharga, tidak terlupakan, dan bermanfaat bagi masa depan mereka. Meski relatif singkat, tetapi mereka dapat melihat dan berinteraksi langsung dengan para dosen, mahasiswa, serta staf pendidikan. Pada akhirnya, mereka akan memiliki pemahaman lebih komprehensif tentang kualitas pendidikan tinggi Amerika yang selama ini juga kami hadirkan di Sampoerna University,” tutup Marshal.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait:
Advertisement