Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ratusan Juta Lembar Saham GoTo Kembali Dialihkan, Ada Apa Gerangan?

Ratusan Juta Lembar Saham GoTo Kembali Dialihkan, Ada Apa Gerangan? Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) kembali melaporkan perubahan kepemilikan sahamnya. Kali ini, perubahan tersebut disebabkan oleh adanya transaksi pengalihan saham yang dilakukan oleh GoTo Peopleverse Fund. Berdasarkan keterbukaan informasi, dilaporkan bahwa perusahaan pengendali tersebut telah mengalihkan 648.110.640 unit saham.

Sekretaris Perusahaan, R. A. Koesoemohadiani, menjelaskan, harga satuan yang disepakati oleh kedua belah pihak berada di angka Rp2 per lembar. Dengan demikian, apabila dikalkulasikan, untuk melakukan transaksi tersebut, nominal modal yang dikeluarkan setidaknya mencapai Rp1,29 miliar.

Baca Juga: Dibuang William Tanuwijaya, Dimakan Patrick Sugito Walujo! Saham GOTO Sentuh Harga Terendah Sejak IPO

“Aktivitas pengalihan saham yang dilaksanakan pada 23 Oktober 2023 itu bertujuan untuk mengeksekusi program pengalihan saham kepada peserta Program Kepemilikan Saham Karyawan dan Konsultan GoTo sesuai Prospektus IPO GoTo,” jelas Koesoemohadiani dalam keterbukaan informasi, Jakarta, Senin, 23 Oktober 2023.

Perlu diketahui bahwa sebelum transaksi dirampungkan, GoTo Peopleverse Fund masih bertanggung jawab atas 79.205.145.03 lembar saham GoTo atau setara dengan 6,69% total saham secara keseluruhan. Akan tetapi, setelah pengalihan dilakukan, volume sahamnya berkurang menjadi 78.557.034.396 unit atau setara dengan persentase sebesar 6,54%.

Baca Juga: William Tanuwijaya Dikabarkan Jual 332,22 Juta Lembar Saham GoTo, Ada Apa Gerangan?

Sebagai informasi tambahan, pada pagi menjelang siang hari ini, saham GoTo terpantau menguat 3,33% dan mendapatkan tambahan 2 poin ke angka Rp62 per unit. Adapun volume saham yang diperdagangkan mencapai 1,96 miliar lembar saham dengan nilai transaksi harian sebesar Rp122,46 miliar.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella

Advertisement

Bagikan Artikel: